Harga Mac Mini M4 dan M4 Pro, Komputer Portabel Apple yang Resmi Dijual ke Indonesia

Dicky Prastya Suara.Com
Jum'at, 17 Januari 2025 | 22:03 WIB
Harga Mac Mini M4 dan M4 Pro, Komputer Portabel Apple yang Resmi Dijual ke Indonesia
Mac Mini M4. (Apple)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mac Mini M4 dan Mac Mini M4 Pro akhirnya resmi meluncur ke Indonesia. Perangkat komputer portabel ini sudah bisa ditemukan di iBox dan Digimap yang merupakan distributor resmi Apple di Tanah Air.

Mac Mini M4 dan M4 Pro sendiri adalah penerus dari Mac Mini M2 yang diluncurkan Oktober 2024 kemarin.

Perangkat PC Apple ini tersedia dalam varian RAM mulai dari 16GB dan ROM hingga 512GB. Sedangkan Mac Mini M4 Pro hadir dengan opsi penyimpanan tunggal RAM 24GB dan ROM 512GB.

Berikut harga Mac Mini 4 dan Mac Mini M4 Pro yang dilansir dari situs iBox dan Digimap, Jumat (17/1/2025).

Baca Juga: Dear Apple, Ini Bukti dari Kemenperin Kalau Pabrik Lokal Mampu Produksi Smartphone!

  • Harga Mac Mini M4 16/256GB = Rp 9.999.000
  • Harga Mac Mini M4 16/512GB = Rp 13.249.000
  • Harga Mac Mini M4 24/512GB = Rp 16.499.000
  • Harga Mac Mini M4 Pro 24/512GB = Rp 23.499.000

Spesifikasi Mac Mini M4 dan M4 Pro

Sesuai namanya, Mac Mini edisi terbaru ini hadir dengan prosesor Apple yakni M4 dan M4 Pro. Kedua chipset ini juga muncul di perangkat tablet (iPad) hingga laptop (MacBook).

Mac Mini M4 membawa desain ultracompact yang dibuat mengikut jejak Mac Studio. Namun, perangkat ini membawa ukuran kecil yaitu 12,7 cm per sisi. Ukuran ini lebih tinggi daripada Mac Mini M2.

Mengenai berat, Mac Mini M4 hanya membawa ukuran 670 gram. Sedangkan untuk Mac Mini M4 Pro hadir dengan ukuran 730 gram saja.

Apple membekali perangkatnya ini dengan port USB-C 2x di bagian depan samping jack headphone. Di bagian belakangnya menggunakan port Thunderbolt 3x, 1x HDMI, 1x Gigabit Ethernet port dan power-in.

Baca Juga: Vivo dan Huawei Kuasai Pasar HP China di 2024, Apple Kalah Telak!

Tidak hanya itu, pengguna juga mendapatkan dukungan koneksi Wi-Fi 6E dan konektivitas nirkabel Bluetooth 5.3. Seri Mini Mac ini nantinya diperkuat dengan chip M4 dan M4 Pro yang diperkenalkan oleh Apple.

Mac Mini M4 hadir dengan sistem operasi MacOS Sequoia dan mendukung Apple Intelligence.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI