Bocoran Harga POCO X7, Andalkan Dimensity 7300 Ultra dan Fitur IP68

Selasa, 31 Desember 2024 | 15:54 WIB
Bocoran Harga POCO X7, Andalkan Dimensity 7300 Ultra dan Fitur IP68
Logo POCO di situs resmi Xiaomi. (POCO)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Laman resmi POCO Global mengumumkan bahwa POCO X7 series siap meluncur pada 9 Januari 2025. Menjelang perilisan, bocoran harga POCO X7 beredar ke publik.

Leaker Paras Guglani (@passionategeekz) baru-baru ini mengunggah poster pemasaran POCO X7. Meski resolusi kurang maksimal dan agar buram, poster tersebut berhasil membeberkan deretan fitur utama perangkat.

Selain itu, Paras Guglani turut memprediksi harga POCO X7. Menurut leaker, harga POCO X7 kemungkinan dibanderol mulai dari 225 euro atau Rp 3,8 juta di pasar Eropa pada masa promo.

Harga untuk pasar India diprediksi berkisar 21.000 hingga 23.000 rupee (Rp 4 juta hingga Rp 4,3 juta). Apabila bocoran benar, itu tak berbeda jauh jika dibanding dengan generasi pendahulu.

Baca Juga: Xiaomi 15 Series Lolos Sertifikasi di Indonesia, Usung Spek Gahar!

Sebagai pengingat, POCO X6 5G debut pertama kali di Indonesia pada Februari 2024 dengan harga Rp 3.999.000. Mengutip Notebookcheck, POCO X7 mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 7300 Ultra dengan opsi RAM 8 GB atau 12 GB.

Smartphone diprediksi mengusung layar CystalRes AMOLED 1.5K dengan desain melengkung pada bagian tepi. Perangkat ini sudah membawa lapisan pelindung Corning Gorilla Glass Victus.

HP midrange tersebut mengemas baterai 5.110 mAh dan mendukung fast charging 45 W. Perangkat diprediksi memiliki sensor Sony LYT-600 50 MP dengan fitur OIS untuk kestabilan pengambilan gambar.

Punch-hole pada bagian depan bakal menampung sensor kamera selfie 20 MP. Meski mempunyai harga kompetitif, POCO X7 membawa peringkat IP68. Ini artinya smartphone dapat terlindung dari rendaman air dan papara debut.

Model yang lebih tinggi atau POCO X7 Pro diyakini mengandalkan chipset anyar MediaTek, Dimensity 8400 Ultra. Dengan berbagai spesifikasi di atas, POCO X7 terhitung cukup menggiurkan di kelas menengah.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Xiaomi 15 Ultra: Kamera 200MP, Meluncur Februari 2025

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI