Gus Iqdam lahir di Blitar, pada tanggal 27 September 1994 dan merupakan anak dari pasangan KH Kholid dan Hj Ny Lanratul Farida. Dirinya adalah keturunan suku Jawa yang sekarang ini menetap dan tinggal di Blitar, Jawa Timur. Diketahui, Gus Iqdam sudah menikah dengan wanita bernama Nilatin Nilayah pada tahun 2021, dan dikaruniai seorang anak yang diberi nama Ahmad Novel Zubaidi Al Munawwir.

Riwayat Pendidikan Gus Iqdam
Sementara itu untuk latar belakang pendidikannya, Gus Iqdam pernah mengenyam pendidikan di Pondok Pesantren Al Falah Ploso, Kediri di bawah asuhan Gus Kautsar.
Masa kecil Gus Iqdam dihabiskan untuk belajar agama Islam, di mana waktu kecil dirinya belajar agama Islam dengan pamannya sendiri, yaitu KH Dliyauddin Azzamzami. Barulah setelah itu, dirinya melanjutkan pendidikan ke Pondok Pesantren Al-Falah Ploso, Kediri, Jawa Timur.
Gus Iqdam adalah seorang pendakwah muda Nahdlatul Ulama (NU) yang namanya dikenal karena ceramahnya yang mendapuk anak-anak punk. Selain menjadi seorang pendakwah, ternyata Gus Iqdam saat ini juga berperan sebagai pengasuh Pondok Pesantren Mambaul Hikam II di Desa Karanggayam, Kabupaten Blitar.