Daftar Harga Redmi Note 14 Series di Pasar Internasional, Lengkap Varian Memorinya

Jum'at, 13 Desember 2024 | 15:29 WIB
Daftar Harga Redmi Note 14 Series di Pasar Internasional, Lengkap Varian Memorinya
Daftar harga Redmi Note 14 5G. (Xiaomi India)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Redmi Note 14 series resmi debut di pasar global melalui India pada 9 Desember 2024. Berikut terdapat daftar harga Redmi Note 14 series di pasar internasional.

Sebagai informasi, Redmi Note 14 series debut pertama kali di China pada September 2024. Smartphone lantas masuk ke India pada Desember.

Perusahaan sekarang resmi menjual Redmi Note 14 series di e-commerce mulai 13 Desember 2024. Xiaomi nampak tak menyertakan versi 4G pada Redmi Note 14.

Sebagai pengingat, Redmi Note 13 series debut terlebih dahulu di China pada September 2023. Xiaomi saat itu menyediakan tiga perangkat dengan konektivitas 5G.

Saat meluncur ke pasar internasional pada Q1 2024, Xiaomi menambahkan dua perangkat lagi yaitu Redmi Note 13 4G dan Redmi Note 13 Pro 4G.

Redmi Note 14 5G. (Xiaomi)
Redmi Note 14 5G. (Xiaomi)

Sayang, siklus tersebut tak berulang pada peluncuran di India. Berikut daftar harga Redmi Note 14 series di pasar internasional:

  • Redmi Note 14 5G RAM 6 GB + 128 GB: 17.999 rupee (Rp 3,4 juta)
  • Redmi Note 14 5G RAM 8 GB + 128 GB: 18.999 rupee (Rp 3,6 juta)
  • Redmi Note 14 5G RAM 8 GB + 256 GB: 20.999 rupee (Rp 4 juta)

Daftar Harga Redmi Note 14 Pro series:

  • Redmi Note 14 Pro 5G RAM 8 GB + 128 GB: 23.999 rupee (Rp 4,5 juta)
  • Redmi Note 14 Pro 5G RAM 8 GB + 256 GB: 25.999 rupee (Rp 4,9 juta)
  • Redmi Note 14 Pro Plus 5G RAM 8 GB + 128 GB: 29.999 rupee (Rp 5,7 juta)
  • Redmi Note 14 Pro Plus 5G RAM 8 GB + 256 GB: 31.999 rupee (Rp 6 juta)
  • Redmi Note 14 Pro Plus 5G RAM 12 GB + 512 GB: 34.999 rupee (Rp 6,6 juta)

Ketika meluncur di China, perusahaan memberikan versi RAM 12 GB untuk Redmi Note 14 5G dan Redmi Note 14 Pro 5G. Mereka turut memberikan versi RAM 16 GB pada Redmi Note 14 Pro Plus.

Sayang, model RAM 12 GB pada Redmi Note 14 5G dan Redmi Note 14 Pro 5G kini menghilang untuk pasar India. Belum diketahui apakah Xiaomi juga menerapkan kebijakan sama untuk negara lain atau tidak.

Baca Juga: Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Desember 2024, Lengkap Redmi dan POCO

Harga Redmi Note 14 Pro dibanderol Rp 4 jutaan di pasar internasional. (Xiaomi)
Harga Redmi Note 14 Pro dibanderol Rp 4 jutaan di pasar internasional. (Xiaomi)

Mengutip NDTV, Redmi Note 14 5G mengusung layar AMOLED 6,67 inci beresolusi Full HD Plus dengan refresh rate 120 Hz. Spesifikasi lain mencakup MediaTek Dimensity 7025 Ultra, kamera ganda 50 MP + 2 MP, sensor selfie 20 MP, baterai 5.100 mAh, dan pengisian daya 45 W.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI