Apa itu Mobilador yang Viral di Kalangan Gamer FF hingga PUBG dan Minecraft?

Agung Pratnyawan Suara.Com
Selasa, 03 Desember 2024 | 15:15 WIB
Apa itu Mobilador yang Viral di Kalangan Gamer FF hingga PUBG dan Minecraft?
Setup gaming Mobilador. [YouTube/ Tech Cell Smart]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apa itu Mobilador yang viral di kalangan gamer FF hingga PUBG Mobile dan Minecraft belakangan ini? Setup gaming Mobilador kerap viral di media sosial dengan diklaim menjadi pesaing bagi PC gaming dan konsol gaming.

Industri game berkembang dengan sangat pesat sejak beberapa tahun terakhir. Dulu, game hanya berfokus pada perangkan PC dan laptop.

Akan tetapi seiring perkembangannya, kini banyak sekali game yang juga bisa dimainkan di perangkat HP atau tablet.

Meski dimainkan dalam perangkat lebih kecil, namun hal tersebut tidak menurunkan kualitas permainan yang ada. Bahkan, beberapa game HP juga memiliki grafis dan kualitas yang mirip dengan konsol PC atau PS5.

Namun demikian, banyak gamer yang merasa kurang ketika hanya bermain dengan ponsel. Keluhannya juga bermacam-macam, mulai dari layar yang tidak responsif atau layar licin.

Mengacu pada alasan ini, sejumlah gamer mulai menambahkan beberapa alat untuk menunjang game mereka. Di dunia game, alat-alat dalam setup gaming ini diberinama Mobilador.

Apa itu Mobilador?

Setup gaming Mobilador. [YouTube/ Vinizin PE]
Setup gaming Mobilador. [YouTube/ Vinizin PE]

Sesuai dengan penjelasan sebelumnya, Mobilador adalah kumpulan alat yang digunakan untuk menunjang pemainan.

Misalnya paket Mobilador FF adalah koleksi peralatan gaming terbaik untuk game mobile seperti Free Fire (FF) dan PUBG.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Game PC dengan Diskon Tinggi Pekan Ini, Murah Meriah di Steam

Dalam paket ini, Anda akan menemukan keyboard one hand gaming, mouse, mousepad, OTG Micro/Type C, dan USB HUB 2.0 4 Port.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI