Suara.com - Hiu dan dinosaurus, dua predator besar yang sama-sama mendominasi dunia mereka. Dinosaurus menguasai daratan, sementara hiu menguasai perairan. Meski dinosaurus punah akibat hantaman asteroid sekitar 66 juta tahun yang lalu, hiu berhasil bertahan hidup dan terus berkembang hingga kini.
Bagaimana hiu bisa menjadi salah satu penyintas paling tangguh di dunia? Mari kita selami fakta menarik tentang mereka seperti dirangkum dari ScienceABC.
Berapa Lama Hiu Sudah Ada?
Fosil-fosil purba membuktikan bahwa hiu sudah ada jauh sebelum dinosaurus pertama muncul. Fosil gigi milik spesies Doliodus problemsus dan sisik hiu purba yang ditemukan menunjukkan bahwa hiu telah hidup sejak 450 juta tahun yang lalu, bahkan lebih tua dari pohon pertama di Bumi!
Artinya, hiu telah menguasai lautan 200 juta tahun sebelum dinosaurus muncul. Lebih mengejutkan lagi, beberapa spesies hiu purba bahkan hidup bersamaan dengan dinosaurus terkenal seperti T-Rex. Namun, ketika asteroid menghantam Bumi dan memusnahkan dinosaurus, hiu tetap bertahan.
Rahasia Ketahanan Hiu dari Kepunahan Massal

Hiu bukan sekadar predator biasa; mereka memiliki kemampuan bertahan hidup yang luar biasa. Berikut beberapa alasan mengapa hiu mampu melewati peristiwa-peristiwa yang memusnahkan sebagian besar makhluk hidup:
1. Kemampuan Beradaptasi
Hiu dapat hidup di berbagai lingkungan, mulai dari laut dalam yang gelap hingga perairan dangkal. Beberapa spesies, seperti hiu karang dan hiu martil, bahkan ditemukan hidup di sekitar gunung berapi bawah laut yang aktif.
Baca Juga: Alami Hal Mengerikan, Arkeolog Temukan Penyebab Kematian Mumi Menjerit di Mesir
2. Keragaman Makanan