CEO Intel Mengundurkan Diri Mendadak, Banyak Spekulasi Muncul

Selasa, 03 Desember 2024 | 13:27 WIB
CEO Intel Mengundurkan Diri Mendadak, Banyak Spekulasi Muncul
CEO INTEL (Pat Gelsinger)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - CEO Intel, Pat Gelsinger, membuat pengumuman yang mengejutkan industri teknologi. Pada 1 Desember 2024, Pat Gelsinger resmi mengundurkan diri secara mendadak, mengakhiri masa jabatannya sebagai pemimpin perusahaan raksasa semikonduktor tersebut.

Sayangnya, keputusan Pat Gelsinger tidak disertai indikasi atau penjelasan sebelumnya, sehingga menimbulkan spekulasi tentang alasan di balik pengunduran dirinya.

Setelah Pat Gelsinger keluar, Intel kemudian menunjuk dua pemimpin sementara, yaitu kepala keuangan David Zinsner dan kepala grup produk Intel Michelle Johnston Holthaus. Keduanya akan berbagi tugas CEO untuk saat ini.

Dilansir dari Gizchina pada Selasa (3/12/2024), Holthaus sebelumnya mengawasi lini chip utama Intel, termasuk untuk server, pusat data, dan sistem edge. Dewan Pengawas sekarang dipimpin oleh Frank Yeary, yang mengambil alih peran tersebut untuk sementara.

Baca Juga: Warganet Heboh Hanif Clash of Champions Mengundurkan Diri, Siapa Penggantinya?

Chief Executive Officer Intel Corp Pat Gelsinger saat berbicara di pameran Computex 2024 di Nangang Exhibition Center, Taipei, Selasa (4/6/2024). [Suara.com/Ria]
Chief Executive Officer Intel Corp Pat Gelsinger saat berbicara di pameran Computex 2024 di Nangang Exhibition Center, Taipei, Selasa (4/6/2024). [Suara.com/Ria]

Di sisi lain, sebuah tim telah dibentuk untuk mencari CEO sebagai pengganti Pat Gelsinger.

Dalam catatan perpisahannya, Pat Gelsinger membagikan kesan dan pesannya selama bekerja di Intel.

"Memimpin Intel adalah kehormatan dalam hidup saya," ucapnya.

Ia juga menyinggung pilihan sulit yang diaambil selama masa jabatannya untuk mengarahkan Intel melewati pergeseran pasar dan menyebut bahwa tahun lalu sebagai tahun yang penuh tantangan.

Sebagai orang yang menghabiskan masa kerjanya di Intel, Pat Gelsinger mengungkapkan betapa besar pengaruh perusahaan terhadap kariernya. Ia mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan dan kerja sama tim.

Baca Juga: Usai PDN Diserang Ransomware, Dirjen Aptika Kominfo Mengundurkan Diri

Kepergian Pat Gelsinger dari Intel membuat perusahaan tersebut berada di titik krusial. Selain itu, pengunduran diri ini juga menandai perubahan penting bagi Intel.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI