Fitur Baru! Instagram Kini Punya Live Location

Kamis, 28 November 2024 | 13:08 WIB
Fitur Baru! Instagram Kini Punya Live Location
Ilustrasi Instagram (Unsplash/Solen Feyissa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Instagram memiliki fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk membagikan live location atau lokasi langsung secara pribadi melalui DM di wilayah tertentu.

Fungsionalitas berbagi lokasi langsung ini akan berlangsung hingga satu jam. Ini dapat membantu mengoordinasi, seperti bertemu teman atau melacak kedatangan.

Menurut laporan Gizchina pada Kamis (28/11/2024), pengguna juga dapat menyematkan lokasi tertentu di peta. Pembagian lokasi langsung tetap bersifat pribadi dan hanya dapat diakses dalam obrolan satu lawan satu atau grup.

Secara default, fitur ini dimatikan dan hanya peserta dalam obrolan yang dapat melihat lokasi yang dibagikan. Untuk menambah keamanan, lokasi tersebut tidak dapat diteruskan atau didistribusikan ke tempat lain.

Baca Juga: Cara Memunculkan Fitur Circle to Search di HP Xiaomi

Selain fitur live location, pengguna Instagram kini juga mendapatkan stiker baru untuk obrolan. Aplikasi milik Meta tersebut menambahkan 17 paket stiker baru dan lebih dari 300 stiker yang tersedia.

Fitur Live Location Instagram. [Instagram]
Fitur Live Location Instagram. [Instagram]

Pengguna dapat mengirim stiker ini di DM dan stiker yang dibagikan oleh orang lain juga dapat disimpan untuk digunakan lagi. Hal ini dimungkinkan berkat fitur favorit baru yang muncul di Instagram.

Pembaruan lainnya memungkinkan pengguna untuk menambahkan nama panggilan untuk diri sendiri atau teman-teman di DM.

Nama panggilan ini bersifat pribadi untuk setiap obrolan dan tidak memengaruhi nama pengguna di tempat lain di Instagram.

Secara default, hanya orang yang diikuti oleh pengguna yang dapat mengubah nama panggilan, tetapi pengaturan ini dapat diatur sehingga hanya pengguna yang dapat melakukannya. Fitur baru ini bertujuan untuk membuat obrolan lebih personal dan menarik.

Baca Juga: Gelar RUPSLB, Emiten Batu Bara SMMT Berencana Terbitkan Saham Baru

Menurut Instagram, fitur-fitur ini akan diluncurkan secara lebih luas ke semua pengguna dengan bertahap.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI