Suara.com - Perusahaan memang belum mengumumkan tanggal perilisan Nintendo Switch 2. Meski begitu, bocoran terbaru mengklaim bahwa Switch 2 kemungkinan segera hadir ke pasar komersial pada Maret 2025.
Berdasarkan bocoran dari Weibo dan Famiboards, perusahaan diharapkan mengenalkan Nintendo Switch 2 pada Januari 2025. Peluncuran komersial akan datang pada Maret 2025 dengan stok yang kabarnya cukup banyak.
Menurut leaker Home Home di Weibo, Nintendo kabarnya sudah memproduksi Switch 2 sebanyak ratusan ribu unit sejak September 2024. Nintendo dirumorkan berencana untuk mengirimkan sekitar 650.000 unit Switch 2 "di setiap wilayah".
Stok total untuk peluncuran awal kabarnya mencapai 7 juta konsol. Sebagai informasi, nama komersial penerus Nintendo Switch generasi pertama memang belum diumumkan. Untuk sementara ini, beberapa leaker menyebutnya sebagai Nintendo Switch 2 dan Super Switch.
Baca Juga: Nitro Blaze 7, Handheld Gaming PC Pertama Acer
Dikutip dari Notebookcheck, Metroid Prime 4: Beyond seharusnya menjadi salah satu game pertama yang akan memulai debutnya bersama Nintendo Switch 2.
Meski belum mengumumkan tanggal rilis, Nintendo sudah mengungkap bahwa Switch 2 mendukung fitur 'backwards compatible'. Itu memungkinkan pemilik Switch 2 memainkan game-game lawas.
"Ini Furukawa. Pada Corporate Management Policy Briefing hari ini, kami mengumumkan bahwa perangkat lunak Nintendo Switch dapat dimainkan pada penerus Nintendo Switch. Nintendo Switch Online juga akan tersedia pada penerus Nintendo Switch. Informasi lebih lanjut tentang penerus Nintendo Switch, termasuk kompatibilitasnya dengan Nintendo Switch, akan diumumkan di kemudian hari," kata Shuntaro Furukawa pada awal November lalu.
Leaker di Weibo turut membocorkan bahwa Nintendo akan mengirimkan konsol dalam jumlah besar untuk mengamankan stok pada perilisan awal di kuartal pertama 2025.
Baca Juga: Bisa Mainkan Game Android dan PS2, Konsol Retro Anbernic RG406V Resmi Debut