Suara.com - Postingan Pramono Anung dan Anies Baswedan baru-baru ini ramai dikomentari netizen. Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono diketahui siap melakukan 'pin' komentar netizen.
Beberapa netizen menilai bahwa 'pin' komentar tersebut menyindir Ridwan Kamil. Sebagai informasi, pasangan cagub-cawagub Ridwan Kamil-Suswono (1), Dharma Pongrekun-Kun Wardana (2), dan Pramono Anung-Rano Karno (3) bertarung di Pilkada Jakarta 2024.
Saat memasuki masa tenang Pilkada, Pramono Anung diketahui menonton film 'Bila Esok Ibu Tiada' bersama Anies Baswedan pada salah satu mal di kawasan Pondok Indah Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2024).
Mereka turut mengajak keluarga masing-masing saat menonton film di bioskop. Pramono Anung mengunggah foto di depan studio 3 dengan caption cukup menarik.
Baca Juga: LBH Jakarta Beberkan Dugaan Keterlibatan Kasus Pelanggaran Hukum RK-Suswono
"Hayo, tebak-tebakan. Kira-kira apa yang bikin kami terkaget-kaget? Comment paling lucu siap-siap saya pin," tulis Pramono Anung.
Postingan tersebut viral setelah memperoleh 10 ribu tanda suka dan ratusan komentar dari netizen. Tak sedikit netizen yang menyinggung Ridwan Kamil (RK) pada kolom komentar.
Sebagai informasi, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil beberapa kali terekam melakukan 'pin' komentar di Instagram. Akun yang di-pin biasanya akan diserang serta di-bully oleh pendukung Ridwan Kamil di media sosial. Kebiasaan itu membuat RK ramai diceramahi netizen X.
Saat mengaktifkan akun X kembali beberapa waktu lalu, RK terkena sindiran aktivitas 'pin' oleh publik. Postingan Pramono soal pin komentar dan pemberian hadiah mendapat beragam komentar dari netizen.
"Bukan dengar candaan janda oleh Kang Emil kan? hahaha," tulis @gi*_wa**i*.
Baca Juga: Viral PSSI Bikin Poster Pakai AI, Ernest Prakasa Kritik Menohok Erick Thohir
"Satu suara saya buat Pram Doel. Anies Ahok Bersatu untuk menumpas Dinasti Mulyono," balas @hal**ba**r.
"Kalau di-pin Pram nanti dibully kayak cagub sebelah nggak ya?" sindir @na**re**ssa.
"Enak deh di-pin terus dikasih hadiah. Kalau RK di-pin langsung kena bully," komentar @bas**mu**d.