Suara.com - Tim Peneliti Politeknik Negeri Banjarmasin (Poliban) Kalimantan Selatan menciptakan alat coating berbasis ultrasonic sebagai inovasi baru penanganan penyakit jantung koroner.
Disampaikan Direktur Poliban Kalsel Joni Riadi di Banjarmasin, alat tersebut diciptakan tiga dosennya di jurusan teknik mesin, yakni Katiko Imamul Muttaqin, Noor Rahman dan Rabiatul Adawiyah.
"Kita sangat bangga atas inovasi yang mereka ciptakan, ini luar biasa," ujarnya, Sabtu 23 November 2024.
Salah satu dosen peneliti, Katiko Imamul Muttaqin menjelaskan, perangkat yang dibuat terdiri dari dua komponen utama, yakni komponen ultrasonic atomizer dan komponen motor penggerak ultrasonic atomizer.
"Kita membuat inovasi ini karena melihat banyaknya drug eluting stent (DES) yang dibutuhkan untuk menangani permasalahan penyakit jantung koroner," tuturnya.
Sedangkan harga DES, lanjut dia, cukup mahal karena dipengaruhi oleh proses produksi yang rumit termasuk proses pelapisan obat.
"Nah proses pelapisan obat yang mahal juga dipengaruhi oleh alat coating yang mahal, sehingga kita mencari alternatif lain dengan membuat perangkat coating dengan menggunakan metode ultrasonic," katanya.
Menurut Tiko, perangkat coat dengan menggunakan metode ultrasonic akan membuat lapisan (coat) obat pada stent dengan ketebalan yang halus serta proses pelapisan obat menjadi mudah dan sederhana.
"Perangkat yang kita buat juga jauh lebih sederhana, dan pastinya membuat lapisan (coat) obat pada stent dengan biaya yang lebih ekonomis dibanding menggunakan DES," ujarnya.
Dikatakan dia juga, inovasi perangkat ultrasonic coating yang dibuat ini dirangkai dari komponen yang mudah didapatkan.
Mengingat, kata Tiko, fungsi yang didapatkan yaitu mampu membentuk lapisan pada stent jantung, inovasi ini jauh lebih murah yaitu kurang dari Rp15 juta dalam produksinya dibandingkan perangkat ultrasonic coating yang telah ada berkisar hingga ratusan juta rupiah.
"Dengan harga produksi perangkat ultrasonic coating yang terjangkau membuat biaya produksi stent jantung menjadi lebih murah. Sehingga inovasi ini dapat dijadikan sebagai alternatif dalam melakukan coating pada stent jantung," katanya.
Poliban Ciptakan Alat Coating Jantung, Hemat Biaya Hingga Ratusan Juta
Muhammad Yunus Suara.Com
Minggu, 24 November 2024 | 13:32 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Minum Susu Berlebihan Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung Bagi Wanita? Ini Hasil Penelitian Terbaru
12 November 2024 | 12:14 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Tekno | 12:40 WIB
Tekno | 12:19 WIB
Tekno | 12:15 WIB
Tekno | 11:00 WIB
Tekno | 10:31 WIB