Budi Arie Kekeuh Sebut Gibran Rakabuming Bukan Fufufafa, Warganet: Siapa yang Percaya Omongannya?

Kamis, 21 November 2024 | 17:16 WIB
Budi Arie Kekeuh Sebut Gibran Rakabuming Bukan Fufufafa, Warganet: Siapa yang Percaya Omongannya?
Budi Arie di podcast Deddy Corbuzier. (YouTube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah dinanti-nanti, mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Indonesia, Budi Arie akhirnya muncul di podcast bersama Deddy Corbuzier. Dalam podcast tersebut, Budi Arie membantah keras jika Gibran Rakabuming bukanlah pemilik akun Kaskus Fufufafa.

Dalam video berdurasi 52 menit tersebut, Budi Arie menjawab banyak pertanyaan yang masih menjadi perbincangan hangat semasa dirinya menjabat sebagai Menkominfo. Beberapa di antaranya mengenai kasus judi online hingga Fufufafa yang menjadi pertanyaan publik.

Ketika ditanya mengenai sosok di balik akun Kaskus Fufufafa, Budi Arie mengaku jika dirinya mengetahui siapa pemilik akun tersebut. Dirinya pun mengaku jika publik harus menunggu hingga sosok asli dari akun ini terungkap.

Lebih lanjut, Budi Arie menyebut jika perbincangan mengenai akun Kaskus Fufufafa merupakan upaya framing untuk melakukan adu domba pada Jokowi dan Prabowo. Budi Arie kemudian memastikan dengan jujur jika pemilik akun Kaskus Fufufafa bukanlah Gibran Rakabuming.

Baca Juga: Peringati Hari Anak Sedunia, Gibran Ajak Anak-anak Panti Asuhan ke Toko Buku untuk Tanamkan Minat Baca

"Saya juga tahu ini framing politik mengadu domba Pak Jokowi dan Pak Prabowo. Kalau kita jawab kita gak tahu (siapa Fufufafa) kita salah sebagai Menkominfo. Kita udah tahu, cuma saya belum ngomong ke publik. Yang pasti bukan Mas Gibran" ujar Budi Arie.

Bantahan Budi Arie mengenai pemilik akun Kaskus Fufufafa yang bukan Gibran Rakabuming ini lalu menuai berbagai komentar di laman X hingga viral. Netizen justru tidak percaya dengan pengakuan mantan Menkominfo tersebut.

"Wkwkwkwk selamat hari kebalikan" balas netizen.

"Dia mah sengaja nyeplos gini biar ada bahan buat buzzer-buzzernya aja" komentar akun lainnya.

"Bukan Mas Gibran tapi Mas Slamet" ungkap netizen.

Baca Juga: Gibran Bagikan Video Timnas dengan Kucing Joget, Netizen: Kirain Akun Meme

"Siapa yang percaya omongan anda?" tulis akun lainnya.

Dalam video podcast Deddy Corbuzier ini, Budi Arie juga memastikan jika namanya tidak terseret dalam kasus judi online yang melibatkan sejumlah pegawai Menkominfo di era dirinya menjabat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI