Suara.com - Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi, tengah disorot publik karena diduga terseret kasus judi online. Selain itu, ucapan Budi Arie ketika masih menjabat sebagai menteri di Menkominfo perihal Fufufafa pun masih menuai atensi.
Baru-baru ini, Budi Arie menghadiri podcast Deddy Corbuzier. Dalam video berjudul 'Katanya Bapak Tau.. Jawab Dong Pak! Rakyat Capek Bos! Budi Arie - Judol - Podcast' yang tayang di kanal YouTube Deddy Corbuzier pada 20 November 2024, Budi Arie diberi pertanyaan terkait keterlibatannya dengan judi online.
Namun dalam perbincangan tersebut, Budi Arie juga menyinggung perihal akun Kaskus Fufufafa yang selama ini diduga milik Gibran Rakabuming. Namun, lagi-lagi Budi Arie menegaskan bahwa pemilik akun tersebut bukanlah Gibran Rakabuming.
Hal ini bermula ketika Deddy Corbuzier kembali menyinggung momen saat Budi Arie ditanya wartawan mengenai pemilik Fufufafa.
Baca Juga: Telanjang Dada Rayakan Ulang Tahun Ibu Sambung, Sikap Azka Corbuzier Tuai Sorotan
"Kan bapak ditanyain wartawan pada saat itu (soal Fufufafa)," ucap Deddy Corbuzier.
"Oh iya, saya juga tahu ini framing politik, mengadu domba Pak Jokowi dan Pak Prabowo," balas Budi Arie.
Deddy Corbuzier kemudian menyarankan seharusnya Budi Arie tak mengatakan bahwa dirinya tahu siapa pemilik Fufufafa, lantaran masih menjadi tanda tanya besar. Namun, Budi Arie kini mengaku bahwa ia sebenarnya telah mengetahui dalang di balik akun Fufufafa, hanya saja belum berani membocorkannya kepada publik.
Ia juga menyebut kembali bahwa pemilik akun Fufufafa bukan Gibran Rakabuming.
"Tapi bapak bilang pada saat itu 'saya tahu (pemilik Fufufafa)'. Itu yang jadi masalah. Lebih baik bilang nggak tahu, pak," ujar Deddy Corbuzier.
Baca Juga: 5 Poin Isi Surat Anak Ivan Sugianto usai Ayah Ditangkap, Deddy Corbuzier sampai Ketawa
"Loh bukan, kalau kita jawab kita nggak tahu, kita salah sebagai Menkominfo," balas Budi Arie.
"Lah, memang belum tahu, kok." Deddy Corbuzier kembali mempertanyakan ucapan Budi Arie.
"Enggak, kita sudah tau (pemilik Fufufafa). Cuma saya belum berani ngomong ke publik. Yang pasti bukan Mas Gibran," tandas Budi Arie.
Lebih lanjut, Deddy Corbuzier kemudian meminta Budi Arie untuk membocorkannya pertama kali di podcast miliknya.
"Berarti nanti ngomongnya di sini (podcast) ya?" tanya Deddy Corbuzier.
"Loh nanti saya kasih tahu," jawab Budi Arie.
Deddy Corbuzier kembali menegaskan agar Menteri Koperasi tersebut membeberkan perihal pemilik Fufufafa di podcastnya.
"Di sini, ya?" tanya Deddy Corbuzier lagi.
"Iya," balas Budi Arie mengiyakan.
Cuplikan podcast tersebut dibagikan oleh akun X @Franziuskan pada 20 November 2024 dan menyoroti ucapan Budi Arie. Unggahan itu juga menuai beragam komentar dari warganet.
"Ini gue nunggu udah lama banget, katanya bakal ada kambing hitam buat ditumbalin tapi nggak keluar-keluar alamak udah berbulan-bulan," tulis akun @per********
"Darimana si Budi tau kalau itu bukan Gibran," komentar @ana*********
"Kalau Budi Arie ditangkap terus ngaku Fufufafa itu Gibran bakal seru nih," sahut @mila********
"Dia nggak tahu angkernya ini podcast. Ada orang yang habis podcast terus dipenjara. Apa nggak takut pak. Tapi ya nggak usah panik gitu dong, orang-orang udah pada tau kalau Fufufafa itu junjungan lo. Dikira nggak ada yang bisa digital forensik. Cuma pada nggak mau speak up aja," tambah @mas*********
"Nggak mau bilang atau masih cari kambing hitamnya pak?" timpal @loo****_**