Segera Debut, Oppo Reno 13 Diprediksi Bawa Baterai Jumbo dan Memori Lega

Rabu, 20 November 2024 | 14:36 WIB
Segera Debut, Oppo Reno 13 Diprediksi Bawa Baterai Jumbo dan Memori Lega
Oppo Reno 13. (Weibo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Oppo mengumumkan bahwa mereka segera mengenalkan HP midrange anyar pada bulan ini di China. Menjelang perilisan, sebagian fitur Oppo Reno 13 terungkap ke publik.

Bocoran dari Weibo mengungkap bahwa Oppo Reno 13 bakal mengemas baterai jumbo dan memori lega. Oppo Reno 13 diprediksi mempunyai baterai 5.600 mAh.

Sebagai pembanding, Oppo Reno 12 hanya mengemas baterai 5.000 mAh. Itu merupakan peningkatan menarik dibanding generasi pendahulu. Perlu diketahui, Oppo Reno 12 memiliki spesifikasi berbeda di China dan pasar global.

Oppo Reno 12 versi China mengandalkan Mediatek Dimensity 8250 (4 nm). Smartphone yang meluncur di pasar internasional membawa chipset lebih rendah yaitu Mediatek Dimensity 7300 Energy (4 nm).

Baca Juga: Oppo Hadirkan Gemini dan Circle to Search di ColorOS 15, Lebih Canggih dari HyperOS?

Meski chipset berbeda, Oppo Reno 12 versi China dan internasional sama-sama mengemas baterai 5.000 mAh serta fast charging 80 W. Oppo Reno 13 kemungkinan bakal mengadopsi pola yang sama.

Oppo Reno 13 diprediksi membawa baterai jumbo. (Weibo)
Oppo Reno 13 diprediksi membawa baterai jumbo. (Weibo)

Dikutip dari Nashvillechatterclass, Oppo Reno 13 diprediksi mempunyai opsi RAM 12 GB dan 16 GB. Detail chipset belum diketahui, meskipun rumor menyebutkan chipset Dimensity 8300 atau Dimensity 8350 di Reno 13 Pro.

Oppo Reno 13 akan memiliki beberapa kombinasi RAM dan penyimpanan, yakni RAM 12 GB ditambah pilihan penyimpanan 256 GB dan 512 GB. Model RAM 16 GB memiliki opsi penyimpanan 256 GB, 512 GB, dan 1 TB.

Berdasarkan poster resmi yang beredar di Weibo, Oppo Reno 13 series bakal debut pada 25 November 2024. HP midrange tersebut siap rilis bersama Oppo Pad 3 dan TWS Enco R3 Pro.

Usai meluncur di China, Oppo Reno 13 series diharapkan segera hadir ke pasar internasional. Smartphone diketahui telah lolos sertifikasi di BIS (India) dan SDPPI (Indonesia). Seperti generasi pendahulu, chipset Oppo Reno 13 versi internasional kemungkinan juga berbeda.

Baca Juga: Beli Oppo Reno 12F Edisi Harry Potter, Pengguna Dapat Tongkat Sihir Gratis!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI