Suara.com - CEO Xiaomi, Lei Jun, mengonfirmasi bahwa peluncuran global HyperOS 2.0 sedang berlangsung. Untuk pertama kalinya, ini akan menjadi peluncuran sistem operasi terbaru Xiaomi ke seluruh dunia, setelah awalnya terbatas hanya di pasar China.
Pengumuman tersebut dibagikan Lei Jun melalui akun X miliknya pada 14 November 2024.
"HyperOS 2 akan segera diluncurkan pada seri Xiaomi 14T. Dan lebih banyak model akan segera mendapatkan pembaruan ini. Saya tidak sabar menunggu kalian mencobanya," cuit Lei Jun.
Dilansir dari Xiaomi Time pada Jumat (15/11/2024), Xiaomi ingin menghadirkan fitur-fitur paling inovatif melalui pembaruan ini ke pengguna yang lebih luas. Peluncuran global ini akan menjangkau pengguna Xiaomi 14T terlebih dahulu.
Baca Juga: Daftar Harga Smart TV Xiaomi Terbaru November 2024, Mulai Rp 1 Jutaan
Namun, tidak hanya seri Xiaomi 14T melainkan akan banyak perangkat yang akan segera menerima pembaruan HyperOS 2.0 global.
HyperOS 2.0 hadir dengan beberapa fitur yang memungkinkan pengguna untuk memiliki pengalaman yang jauh lebih baik. Pada akhirnya, ini akan menjalankan gadget Xiaomi secara maksimal.
Beberapa fitur yang menonjol dalam pembaruan ini mencakup UI multitasking yang lebih baik, kamera dan editor yang didukung teknologi AI untuk pemrosesan gambar yang lebih cerdas, kinerja game yang dioptimalkan melalui Game Turbo 6.0, dan desain kontrol suara serta kecerahan yang terinspirasi Android 15 sekaligus iOS 18.
Rilis global ini diharapkan dapat menghadirkan engalaman yang konsisten dan optimal. Meskipun seri Xiaomi 14T akan menjadi yang pertama yang akan merasakan HyperOS 2.0 secara global, Lei Jun telah mengisyaratkan ketersediaan pemutakhiran pada model tambahan.
Baca Juga: Terungkap! Redmi Turbo 4 Akan Dirilis Setelah Redmi K80