Suara.com - Xiaomi kabarnya sedang menyiapkan kacamata pintar dengan fitur Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan. Bocoran terbaru mengklaim bahwa kacamata pintar Xiaomi siap debut pada kuartal kedua 2025.
Tak sendirian, Xiaomi bakal bermitra dengan Goertek untuk mengembangkan perangkat wearable teranyar. Produk inovatif tersebut diperkirakan hadir bertepatan dengan Mi Fan Festival pada bulan April tahun depan.
Sumber industri mengklaim bahwa CEO Xiaomi Lei Jun menetapkan target ambisius untuk kacamata pintar teranyar. Lei Jun dirumorkan menargetkan jumlah pengiriman setidaknya 300 ribu unit.
Kacamata pintar ini bakal menjadi kompetitor Ray-Ban besutan Meta. Sebagai pengingat, kacamata Ray-Ban dibanderol mulai dari 299 dolar AS atau Rp 4,7 juta.
Baca Juga: Xiaomi Resmi Stop Produksi Redmi K70, Siap Luncurkan Penerus Bertenaga Snapdragon 8 Gen 3
Mengingat kacamata pintar ini masuk ke dalam ekosistem Mijia milik Xiaomi, perangkat kemungkinan dibanderol lebih terjangkau.
Dikutip dari Gizmochina, kacamata pintar Xiaomi 2025 bakal menampilkan serangkaian modul berbasis teknologi mutakhir. Ini termasuk integrasi AI, komponen headphone audio, dan modul kamera.
Semuanya dirancang untuk bersaing langsung dengan jajaran kacamata berteknologi tinggi Meta. Perusahaan lain seperti Oppo, Vivo, Huawei, Tencent, dan ByteDance juga tengah menjajaki kemungkinan di pasar kacamata pintar berbasis AI.
Belum diketahui terkait nama komersial perangkat wearable Xiaomi terbaru. Poster yang bocor di Weibo memperlihatkan produk bernama 'Xiaomi Mijia Smart Glasses'.
Perlu diketahui, Ray-Ban mampu menghadirkan POV dari kacamata ke smartphone dan sebaliknya. Kacamata pintar Xiaomi kemungkinan menghadirkan fitur serupa.
Baca Juga: LG Berhasil Kembangkan Layar Strecthable Pertama di Dunia