Samsung Galaxy Ring Resmi: Cincin Pintar Pertama di Indonesia, Harga Lebih Mahal dari Smartwatch

Dicky Prastya Suara.Com
Kamis, 07 November 2024 | 19:27 WIB
Samsung Galaxy Ring Resmi: Cincin Pintar Pertama di Indonesia, Harga Lebih Mahal dari Smartwatch
Samsung Galaxy Ring, cincin pintar pertama di Indonesia yang harganya lebih mahal dari smartwatch. [Samsung Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setiap data yang terkumpul mulai dari aktivitas harian, pemantauan denyut jantung, variabilitas denyut jantung, hingga kualitas tidur, diolah Galaxy AI menjadi Energy Score untuk mengetahui kondisi tubuh sebelum menjalani hari.

Informasi ini kemudian diterjemahkan menjadi insight yang terpersonalisasi di Samsung Health.

Nantinya, hasil analisis ini dapat memberikan wellness tips yang menyarankan rutinitas untuk membantu kamu mencapai tujuan kesehatan, serta memahami kondisi tubuh dan merancang gaya hidup yang lebih sehat sesuai kebutuhan pribadi.

Samsung Galaxy Ring, cincin pintar pertama di Indonesia yang harganya lebih mahal dari smartwatch. [Samsung Indonesia]
Samsung Galaxy Ring, cincin pintar pertama di Indonesia yang harganya lebih mahal dari smartwatch. [Samsung Indonesia]

Baterai

Samsung Galaxy Ring diklaim mampu bertahan hingga tujuh hari, mirip seperti jam tangan pintar. Kapasitas baterainya 18mAH untuk ukuran terkecil dan 23.5mAH untuk ukuran terbesar.

Dengan demikian, pengguna bisa mendapatkan data kesehatan yang komprehensif dan akurat. Tracking berkelanjutan ini memungkinkan kamu untuk lebih proaktif dalam menjaga kesehatan, dengan memantau denyut jantung secara real-time.

Sehingga memudahkan pengguna mengidentifikasi dini terhadap perubahan mencurigakan, seperti peningkatan denyut jantung yang tidak biasa atau penurunan yang signifikan.

Galaxy Ring hadir dengan casing yang juga berfungsi sebagai charging case untuk pengisian daya hingga tiga kali. Selain praktis, charging case ini juga dilengkapi lampu LED sebagai indikator untuk menunjukkan kapasitas baterai.

Konektivitas

Baca Juga: Perdana! Samsung Galaxy S25 Slim" Terlihat

Galaxy Ring menghadirkan pengalaman interaktif yang mudah dan intuitif dalam ekosistem Galaxy, memungkinkan kamu menikmati kemudahan yang terintegrasi antar perangkat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI