Suara.com - Ponsel misterius milik Oppo sebelumnya menerima persetujuan dari otoritas MIIT China dengan nomor model PKP110. Sertifikasi tersebut mengungkap gambar ponsel yang menunjukkan bahwa perangkat itu bisa jadi merupakan ponsel Oppo seri A.
Kini, perangkat yang sama telah menerima persetujuan dari otoritas TENAA, yang mengungkap semua spesifikasi utamanya. Rumor yang beredar mengklaim bahwa ponsel itu akan debut sebagai Oppo A5 Pro.
Dilansir dari Gizmochina pada Rabu (6/11/2024), Oppo A5 Pro ditenagai prosesor 2,5GHz. Kemungkinan, perangkat ini akan dilengkapi dengan SoC Dimensity 7300. Gawai tersebut akan hadir dalam varian RAM 8 GB dan 12 GB. Untuk penyimpanan, perangkat ini akan menawarkan opsi seperti 256 GB dan 512 GB.
Untuk ketahanan daya, Oppo A5 Pro akan mengemas baterai sebesar 5.840mAh, yang menunjukkan bahwa ukuran tipikalnya bisa mencapai 6.000mAh.
Baca Juga: Harga Oppo Find X8 Versi Internasional Diprediksi Lebih Mahal, Padahal Chipnya Sama
Saat ini, belum ada informasi yang tersedia tentang kemampuan pengisian daya cepat ponsel tersebut dan masih harus dilihat apakah perangkat ini akan dilengkapi dengan Android 15 berbasis ColorOS 15 terbaru.
Sedangkan dari sisi fotografi, A5 Pro dilengkapi kamera depan 16MP. Modul kamera bundar di bagian belakang memiliki kamera utama 50MP dan lensa tambahan 2MP.
Meskipun tidak disebutkan dalam daftar TENAA, perangkat tersebut mungkin menawarkan ketahanan terhadap debu dan air tingkat IP69 seperti Oppo A3 Pro yang diumumkan pada April 2024.