Suara.com - Digimap, salah satu distributor resmi Apple di Indonesia, membuka gerai premium terbarunya, bernama Digimap Apple Premium Partner, Lotte Mall, sebagai yang pertama di Jakarta.
“Ini adalah konsep keenam di Indonesia dan adalah pertama di Jakarta untuk Apple Premium Partner,” kata Farah Fausa Winarsih, Kepala Pemasaran Apple, PT MAP Zona Perkasa saat peresmian toko, Jakarta, Jumat (1/11/2024).
Sebelumnya, Digimap Apple Premium Partner telah dibuka di Surabaya, Medan, Karawaci, dan Bali, menghadirkan ruangan lebih besar yang lengkap dengan Service Center yang terintegrasi sehingga pelanggan bisa mendapatkan pengalaman ritel lengkap.
“Di sini kita punya layanan apple after sales service, Apple Premium Reseller customer datang untuk beli saja tapi kalau di sini semua. Mulai dari beli produk, amit-amit, di sini kita punya team yang akan responsible untuk memperbaiki apabila terjadi kerusakan di barangnya,” terangnya.
Baca Juga: Penjelasan Tokopedia dan TikTok Shop soal iPhone 16 Hilang dari Platform
Tidak hanya itu, desain dari Digimap Apple Premium Partner, diakuinya juga berbeda.
“Dari segi desain, semuanya putih, warnanya abu, semua pictures kita import dari US langsung dari Cupertino,” tambah dia.
Digimap juga menggandeng Tities Sapoetra yang secara eksklusif bagi tim frontliner toko.
“Bajunya store team kita didesain oleh desainer Tities Sapoetra,” ucap Farah.
Kolaborasi ini sukses dilakukan pertama kali di Digimap Mal Bali Galeria, Digimap Supermal Karawaci.
Baca Juga: Daftar Harga MacBook Pro dengan M4 Series, Performa Lebih Kencang
“Jakarta adalah kawasan strategis di Jabodetabek dan kami sangat bangga bisa membuka Mitra Premium Apple Digimap pertama di Jakarta dengan hadirkan jajaran produk Apple yang menarik, ditambah layanan purnajual oleh tim ahli kami yang terlatih di Apple,” ungkap Farah.
Rencananya, Digimap Apple Premium Partner akan memiliki tambahan lima toko lagi hingga akhir 2024.
“MAP sendiri definitely 62 stores, kedepannya akan terus berkembang, akan lebih banyak lagi di tahun ini. Mau tutup tahun di Desember akan ada lima stores lagi yang akan buka untuk Digimap sendiri. Kita juga ada multichannel lagi digi plus Digiplus, itu juga ekspansi sangat besar, ada another 10 stores,” beber Farah.
Merayakan pembukaan gerai ini, berbagai promo pun membanjiri para pelanggan Apple.
“Kita promo lagi banyak banget untuk grand launch ini, kita kerja sama dengan beberapa bank. Jadi Digimap akan membantu kalian untuk memberikan solusi bagaimana sih membeli Apple product lebih gampang dan mudah,” pungkasnya.