Suara.com - Laman FYP sedang digegerkan dengan aksi warga kampung yang melakukan live TikTok sambil asyik joget sadbor. Aksi live ini membuahkan hasil fantastis. Pasalnya, dalam satu bulan, warga kampung tersebut berhasil meraup uang Rp 21 juta.
Aksi live joget sadbor ini menjadi viral pertama kali di laman TikTok. Aksi tersebut mencuri perhatian karena melibatkan warga kampung untuk asyik berjoget mengikuti lagu.
Apa itu tren joget sadbor?
Joget sadbor ini menjadi viral di TikTok usai dipopulerkan oleh pengguna dengan akun Sadbor86. Aksi ini awalnya disebut sebagai joget patuk ayam sebelum kemudian menjadi viral dan mendapat sebutan baru sebagai joget sadbor.
Baca Juga: Rencana PHK Massal TikTok, Karyawan Digantikan AI
Konten ini memperlihatkan sejumlah orang yang berkumpul di area perkebunan. Lagu lalu diputar saat live TikTok tersebut dimulai. Orang-orang yang diduga adalah teman-temannya ini lalu berjoget mengikuti irama.
Meskipun terkesan konyol, penonton konten joget sadbor ini rupanya cukup banyak di live TikTok. Tak jarang beberapa pengguna memberikan saweran dan gift fantastis.
Tren joget sadbor ini kemudian menjadi viral usai diikuti oleh warga salah satu kampung yang berada di Sukabumi. Dalam waktu singkat, warga kampung tersebut berlomba ikut live joget sadbor untuk mendapat pemasukkan tambahan.
Warga kampung Sukabumi ini bahkan berpindah-pindah lokasi untuk menunjukan suasana desa tempat tinggalnya. Aksi ini kemudian menjadi sorotan publik hingga menerima saweran dari penonton.
Tidak main-main, dalam satu hari, warga kampung Sukabumi yang membuat live TikTok joget sadbor ini bisa mengantongi Rp 700.000 ribu. Per bulannya, warga tersebut diperkirakan mendapat total saweran Rp 21 juta.
Baca Juga: Strategi TikTok Indonesia Tangkal Hoaks Selama Pilkada Serentak 2024
Viral hingga mendadak menjadi tren baru di TikTok, itu tadi penjelasan mengenai tren joget sadbor. Tertarik untuk mencoba tren unik ini?