Suara.com - Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia Season 14 sudah memasuki Playoff Day 2 pada Kamis (24/10/2024). Berikut terdapat Live Report pertandingan antara Team Liquid ID vs Bigetron Alpha di Playoff MPL ID S14.
Sebagai informasi, Bigetron Alpha harus berjuang di babak play-ins pada Playoff Day 1. Robot Merah saat itu harus menghadapi Alter Ego. Perlu diketahui, keenam tim yang lolos ke Playoff MPL ID Season 14 adalah RRQ Hoshi, Team Liquid ID, Bigetron Alpha, Fnatic ONIC, Geek Fam, dan Alter Ego.
Empat tim harus bertarung di babak play-ins yaitu Bigetron Alpha, Alter Ego, Fnatic ONIC, dan Geek Fam. Menjadi laga pembuka Playoff, Robot Merah tak kesulitan dalam menumbangkan Alter Ego.
BTR Alpha sukses melangkah ke Upper Bracket usai menggilas AE dengan skor 3 vs 0. Mid-laner andalan, Moreno, meraih 3 kali MVP pada game pertama hingga game ketiga babak play-ins.
Baca Juga: Panduan Memakai Cyclops di Mobile Legends, Hero Mage Paling Sulit Dijinakkan
Ia mencetak KDA 4/2/13 pada laga pamungkas BTR vs AE. Kemenangan atas AE membuat Bigetron Alpha berhak melawan Team Liquid ID pada hari ini (24/10/2024).
Team Liquid ID terlebih dahulu mengamankan Upper Bracket mengingat mereka menjadi runner-up di Regular Season. Soal roster, tim yang dahulu bernama Aura Fire ini memiliki roster dengan permainan ciamik di Regular Season, Faviann.
Sang Jungler memimpin MVP Leaderboard dengan perolehan 121 poin. Tak hanya itu, Team Liquid ID juga memiliki Aeronshiki dan Yehezkiel. Terkait statistik, Aeronshiki meraih AVG KDA 4,97 dengan Kill Participation tertinggi di antara Gold Laner lain, yaitu sebesar 71 persen.
Pemenang antara Team Liquid ID vs Bigetron bakal melaju ke Final Upper Bracket MPL ID S14. Mereka akan melawan pemenang dari laga RRQ Hoshi vs Geek Fam pada Kamis (24/10/2024) malam.
Bicara histori pertandingan, Bigetron Alpha pernah mengalahkan Team Liquid ID pada Babak Reguler MPL ID S14 Week 1 dengan skor 2 vs 0. Team Liquid ID berhasil balas dendam dengan mengalahkan BTR 2 vs 0 di Week 9. Pada Babak Reguler, mereka bersaing sengit dengan perolehan 11 dan 12 poin di peringkat kedua serta ketiga.
Baca Juga: 4 Hero Marksman Tersakit di Late Game Mobile Legends S34, Auto OP
-
Prediksi para analyst
12:54
Analis laga Team Liquid ID vs Bigetron Alpha di playoffs MPL ID S14 hari ini, terdiri dari: KB, Pak Pulung dan Om Wawa menyoroti banyaknya rookie yang dibawa Teal Liquid ID.
Tim esports Mobile Legends satu ini memang sudah mengalami banyak perubahan dibanding awal kompetisi. Terutama hadirnya para rookie yang memberikan penyegaran di tim.
Seperti AeronSHikii dan Faviannn yang banyak memberikan perubahan dalam tim.
Di lain sisi Bigetron Alpha, ada sosok Super Kennn yang mengubah banyak permainan tim Robot Merah tersebut. Sosok super tier jungler ini memang sedang pada puncaknya.
Namun bukan Super Kenn saja yang jadi andalan Bigetron Alpha, ada juga Emannn dan Moreno. Mereka jadi perhatian lebih para analyst.
-
Roster Team Liquid ID vs Bigetron Alpha
12:59
Tim Liquid ID
Aran
Faviannn
Yehezkiel
Widy
AeronSHikiiBigetron Alpha
Super Luke
Super Kenn
Moreno
Kyy
Emann -
Draft Pick Game 1
13:09
Team Liquid ID
Mathilda
Alpha
Zhuxin
Bruno
HildaBigetron Alpha
Hylos
Valentina
Hayabusa
Beatrix
Kaja -
Team Liquid Curi Turtle, BTR Dominasi Gold
13:18
Team Liquid sukses mendapatkan perfect turtle, yakni tiga turtle berhasil direbut. Faviannn cs berhasil memenangkan line dalam pertempuran.
Meski begitu, Bigetron masih mendominasi dengan keunggulan gold. Selain itu, Emann diam-diam mencicil turret untuk menjaga keunggulan dari lawan.
Secara umum Team Liquid cukup agresif memburu Bigetron Alpha. Namun Super Kenn masih bisa menahan gempuran tersebut.
Hingga lord pertama juga berhasil direbut ole Faviann, namun mereka belum berhasil menembus jauh ke pertahanan Bigetron. Emann masih berhasil memukul balik.
-
1-0 Serbuan Agresif Tim Liquid ID Bobol Bigetron Alpha
13:24
AeronnShikii berhasil mencuri lord selagi teman-temannya memukul mundur Bigetron Alpha ke base. Dengan bantuan Lord pun pertahanan Robot Merah dilumat abis.
Penetrasi Faviann pun berbuah hasil, Bigetron Alpha hanya sisa satu orang untuk menghadapi gempuran tersebut.
Hingga para Penunggang Kuda ini membobol masuk ke base Bigetron Alpha. Hingga base pun dirobohkan, 1-0 game pertama diamankan Team Liquid ID.
-
Game 2 - Daft Pick
13:55
Team Liquid ID
Angela
Alpha
Phoveus
Chou
NathanBigetron Alpha
Hylos
Harith
Valentina
Nolan
Tigreal -
Tarik Ulur Main Aman
14:02
Game kedua dimulai dari permainan lamban dan main aman di antara kedua tim. Tidak banyak bentrokan besar sampai turtle pertama tiba.
Faviannn berhasil mengamankan turtle pertama, disusul dengan penetrasi ringan teman-temannya. Namun Kyy dan MORENO masih bisa lolos.
Bentrokan besar baru terjadi saat turtle kedua spawn. Faviann berhasil merebutnya, namun sayang harus dibayar oleh kematian teman-temannya.
Meski turtle di tangan Tim Liquid, Bigetron Alpha bisa mengamankan keunggulan gold.
-
Gagal Perfect Turtle, Team Liquid ID Mulai Serangan Balik
14:08
Super Kenn berhasil mencuri turtle ketiga yang memastikan gagalnya perfect turtle Faviann. Namun harus dibayar mahal dengan pertumpahan darah.
Perlahan namun pasti Team Liquid ID mulai mengejar ketinggalan Gold, juga membalas dendam serangan-serangan Bigetron Alpha di awal.
Kemunculan Lord pertama juga menjadi bentrokan besar di mid game. Meskin Aran tumbang, teman-temannya berhasil membalikkan keadaan dan Faviann merebut Lord.
Duel besar terjadi di depan base Bigetron Alpha, Team Liquid ID berhasil membuat Kyy cs kocar-kacir.
-
2-0 Para Penunggang Kuda Melumat Robot Merah
14:14
Gempuran kembali masuk ke base Bigetron Alpha, bahkan tim Robot Merah sempat wipe out dan hampir saja selesai. Namun Tim Liquid ID tidak terburu-buru, dan memilih menarik mundur.
Lord didapatkan Faviann dan memulai serangan kembali menembus base Bigetron Alpha. Dan lagi-lagi, robot merah dilenyapkan dari lane.
2-0 para penunggang kuda sukses menghancurkan base robot merah, kemenangan game kedua untuk AeronnShikii cs.
-
Game 3 - Draft Pick
14:39
Tim Liquid ID
Mathilda
Nolan
Harith
Gatotkaca
VexanaBigetron Alpha
Zhuxin
Alpha
Tigreal
Khaleed
Claude -
Robot Merah Agresif Sejak Awal
14:45
Bigetron Alpha mulai bermain agresif, hingga mencoba lebih dulu mendapatkan turtle. Super Kenn tampil dengan baik membawa rekan-rekannya merebut turtle pertama.
AeronnShikii dan Faviann nampak kesulitan di awal game. Nampak BTR terus memberikan tekanan yang merepotkan ke lawannya.
MORENO dengan dukungan EMANN nampak melakukan penetrasi yang menekan AeronnShiki. Hingga memberikan kesempatan Super Kenn merebut turtle kedua.
Bigetron Alpha makin unggul dalam gold hingga laning yang terus didominasi. Membuat Team Liquid ID makin terdesak.
-
Perfect Turtle, BTR Gempur Base Team Liquid ID
14:48
Tidak hanya Super Kenn yang mendapatkan tiga turtle tanpa lawan, Bigetron Alpha juga mengamankan keunggulan 9 ribu gold dari Team Liquid.
Keunggulan terus berpihan ke Robot Merah, dimaksimalkan untuk memberikan serangan. Tekanan terus memaksa para penunggang kuda kembali di base.
-
2-1, Bigetron Alpha Menolak Tunduk
14:51
Dengan berhasil mendapatkan Lord, anak-anak Bigteron Alpha terus menembus pertahanan Team Liquid.
Cukup 10 menit saja, Super Kenn cs menyelesaikan game dengan menumbangkan base Team Liquid.
2-1 kemenangan Robot Merah di game ketiga memperpanjang nyawa mereka di match hari ini. Laga BTR melawan para penunggang kuda ini pun harus berlanjut ke game keempat.
-
Game 4 - Draft Pick
15:13
Team Liquid ID
Zhuxin
Nathan
Chou
Akai
BaneBigetron Alpha
Mathilda
Alpha
Phoveus
Lunox
Cliff -
Panas Gempuran Robot Merah ke Team Liquid ID
15:20
Seperti tersirat dalam draft pick, Bigetron Alpha cukup agresif di awal game. Moreno, Super Kenn dan Kyy nampak berusaha menguasai mid.
Namun Faviann berhasil mencuri Turtle pertama, disusul Fist Blood didapatkan Team Liquid. Namun semua harus dibayar mahal dengan gempuran agresif Emann dan Moreno.
Yehezkiel, Faviann dan Widy bergantian jadi tumbal di tangan Robot Merah. Emann, Kyy dan Super Kenn nampak mendominasi lane.
Hingga turtle kedua dengan muda diamankan Super Kenn, disusul triple kill didapatkan Bigetron Merah memukul mundur para penunggang kuda.
-
Team Liquid ID Tak Tinggal Diam
15:25
Turtle ketiga berhasil direbut Faviann membuat Team Liquid ID makin mengejar ketinggalan dari Bigetron Alpha. Para penunggang kuda makin berani memberikan tekanan balik.
Aran mendapatkan momen untuk memukul balik yang membuat Team Liquid mengubah keadaan. Disusul Faviann yang berhasil merebut lord.
Meski harus mengorbankan Widy, Team Liquid ID perlahan namun pasti mengejar ketinggalan gold. Sayangnya Lord dengan mudah ditangkal Bigetron Alpha.
-
Tarik Ulur Manja
15:30
Lagi-lagi Lord didapatkan Faviann untuk Team Liquid ID, namun sayang harus dibayar dengan serangan balik dari Bigetron Alpha.
Lord yang masih segar berhasil membobol turret bottom lane. Bigetron Alpha mulai tertekan ke base. Namun lagi-lagi mereka bisa mengamankan posisi.
Team Liquid nampak mulai bermain hati-hari tidak terburu-buru masuk ke base Bigetron Alpha. Meski tertinggal secara gold, mereka masih saja menguasai lane.
Munculnya lord kedua, Bigetron kesulitan untuk masuk. Lord berhasil didapatkan Faviann, bahkan Team Liquid berhasil memporak-porandakan formasi robot merah.
Meski lord mulai masuk, Bigetron Alpha masih menolak kalah. Base mereka lagi-lagi diamankan.
-
2-2 Comeback Is Real???
15:35
Emann menjadi kunci penting pertahanan Bigetron Alpha. Sedangkan serangan Robot Merah ada di tangan Kyy sebagai nahkoda.
Kombinasi ini nampak merepotkan Team Liquid saat perebutan Lord berikutnya. Mudah saja Wipe-out dan lord didapatkan Bigetron Alpha.
Pasukan Robot Merah sukses masuk ke base Team Liquid ID. Tak terbendung, 2-2 kemenangan game 4 di tangan Bigetron Alpha.
-
Game 5 - Draft Pick
16:07
Team Liquid ID
Phoveus
Angela
Ling
Ruby
AuroraBigetron Alpha
Mathilda
X.borg
Faramis
Akai
Brody -
Tim Liquid ID Memulai dengan Agresif
16:12
Tidak mau memberikan kesempatan kepada BTR, AeronnShikii cs tampil agresif di awal permainan. Bahkan mereka berani mencicil di upper dan bottom lane.
Turtle pertama pun didapatkan Faviann untuk Para Penunggang Kuda. AeronnShikii juga sudah berhasil membuat build dengan damage yang sakit di awal.
Meski begitu, Bigetron Alpha tak membiarkan begitu saja penetrasi Team Liquid ID. Perebutan turtle jadi tonggak utamanya. Dengan Super Kenn berhasil merebut turtle.
Perlahan Bigetron Alpha mulai mencicil di bottom lane. Namun Yehezkiel dan Widy tam membiarkan begitu saja.
-
3-2 Team Liquid ID Jatuhkan Bigetron Alpha ke Lower Bracket
16:28
Tumbangnya AeronnShiki tidak mengurungkan perlawanan Team Liquid ID dalam perebutan lord pertama. Dengan tumbangnya SuperKenn memudahkan Faviann mendapatkan lord pertama.
Perlahan namun pasti, anak-anak Team Liquid memberikan gertak sambal untuk mencicil turret Bigetron Alpha. Memaksa BTR Alpha kembali ke base.
Berkali-kali penetrasi dilakukan Team Liquid ID, namun lagi-lagi Bigetron Alpha memukul balik. Bahkan Emann sampai triple kill.
Tak tinggal diam, para penunggang kuda ini juga membalikkan keadaan dengan merebut lord kedua. Saling pukul balik terjadi dan makin panas.
Dengan menguasai lord, Team Liquid memaksa BTR pulang ke base. Meski Lord gagal masuk, namun Bigetron Alpha dibuat repot mempertahankan posisi.
Mampu mengusir Team Liquid, para Robot Merah mulai menyusun formasi untuk merebut lord berikutnya. Dan bentrokan besar kembali terjadi.
Meski konsentrasi terpecah karena ada serangan dadakan ke base, SuperKenn mampu menggagalkan gempuran Team Liquid ID dan mengganggu lord.
Di sisi Team Liquid, ada Yehezkiel yang kini memegang peran penting. Termasuk dalam perebutan lord yang berlangsung lama.
Faviann pun berhasil merebut lord lalu memulai serangan setelah menumbankan Moreno dan Super Luke.
Tidak adanya Super Luke, mudah saja para penunggang kuda bersama lord menghancurkan base BTR bersama. Game kelima jadi milik Team Liquid ID.
3-2, Para Penunggang Kuda mengamankan tiket upper bracket MPL ID S14. Bigetron Alpha harus turun ke lower bracket.