iQOO 13 Segera Hadir ke Indonesia, Jadi HP Snapdragon 8 Elite Pertama

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:07 WIB
iQOO 13 Segera Hadir ke Indonesia, Jadi HP Snapdragon 8 Elite Pertama
Bocoran penampilan iQOO 13. (Weibo WhyLab)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - iQOO 13 dipastikan bakal masuk ke Indonesia. Bahkan HP iQOO ini diklaim jadi ponsel pertama yang menggunakan prosesor Snapdragon 8 Elite.

Hal ini diumumkan langsung oleh iQOO Indonesia lewat akun Instagram. Bahkan prosesor itu juga hasil kolaborasi dari Qualcomm dan Vivo.

"Kami bangga mengumumkan bahwa #iQOO13 akan menjadi smartphone pertama di Indonesia yang menampilkan chip luar biasa ini, dibuat oleh kolaborasi inovatif antara vivo dan Qualcomm JOINT LAB," tulis akun Instagram @iqoo_id.

Sayangnya mereka masih belum mengumumkan informasi apapun terkait spesifikasi iQOO 13 maupun tanggal peluncurannya.

Baca Juga: Realme GT 7 Pro Masuk ke Pasar Global, Hadirkan Chipset Snapdragon 8 Elite

Namun bocoran soal iQOO 13 sudah banyak beredar ke publik. Sesuai laporan Gizmochina, chip Snapdragon 8 Elite itu bakal dipasangkan dengan prosesor SuperComputing untuk memainkan game dengan format 144 fps.

Terkait desain, iQOO 13 hadir dengan modul persegi yang dibalut lampun cincin di sekelilingnya. Baik panel belakang maupun bingkai sama-sama berdesain datar.

Soal spesifikasi, iQOO 13 akan membawa layar AMOLED berukuran 6,82 inci, resolusi 2K, dan refresh rate 144Hz. Sisi depannya juga ada kamera selfie beresolusi 32MP yang mendukung format video 44K.

Sedangkan bagian belakangnya ada tiga lensa yang mencakup kamera utama 50MP, ultrawide 50MP, dan telefoto 50MP. Baterai iQOO 13 sendiri berkapasitas 6.150mAh dengan charger 120W.

iQOO 13 akan diluncurkan perdana di China pada 30 Oktober 2024. Sementara peluncuran di India dilakukan Desember mendatang.

Baca Juga: Xiaomi 15: Ponsel Pertama dengan Snapdragon 8 Elite, Kinerja Gahar!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI