Suara.com - Steam menjadi salah satu platform paling populer untuk mendistribusikan game PC secara global dan banyak pemain yang memainkan game-game populer dari Steam.
Menurut data SteamDB, ada beberapa game yang paling banyak diunduh saat ini. Jika pemain penasaran tentang apa yang paling banyak dimainkan gamer, daftar ini akan mengungkap game PC yang paling banyak diunduh di Steam.
Dilansir dari Gizchina pada Kamis (17/10/2024), Counter-Strike 2 mengklaim posisi teratas. Dikenal karena aksi multiplayer yang intens dan gameplay taktis, Counter-Strike telah lama mendominasi dunia game PC, dan versi terbarunya melanjutkan warisan ini dengan kesuksesan luar biasa.
Selain itu, ada DRAGON BALL: Sparking! ZERO, yang memulai debutnya pada 10 Oktober. Rilisan ini sudah terbukti menjadi favorit di kalangan penggemar serial anime. Di posisi ketiga ada Metaphor: ReFantazio, sebuah game yang memadukan fantasi dan petualangan, menawarkan pengalaman yang kaya dan mendalam bagi para pemain.
Baca Juga: 3 Game AAA Ini Dapat Diskon hingga 85 Persen di Steam, Periode Terbatas!
Di urutan berikutnya, pemain akan menemukan berbagai game favorit penggemar dan rilisan baru. Sensasi battle royale PUBG: BATTLEGROUNDS masih tetap berada di posisi teratas, sementara Throne and Liberty dan EA Sports FC 25 juga berada di posisi yang kuat.
Berikut ini daftar lengkap game PC yang paling banyak diunduh di Steam saat ini:
- Counter-Strike 2
- DRAGON BALL: Sparking! ZERO
- Metaphor: ReFantazio
- PUBG: BATTLEGROUNDS
- Throne and Liberty
- EA Sports FC 25
- Silent Hill 2
- Steam Deck
- Dota 2
- Diablo IV
- Stardew Valley
- Liar’s Bar
- Detroit: Become Human
- Destiny 2
- TCG Card Shop Simulator
- Warhammer 40,000: Space Marine 2
- The First Descendant
- Lost Ark
- Dead by Daylight
- Warframe
Genre yang ditawarkan oleh game-game tersebut beragam, mulai dari game tembak-menembak taktis, petualangan fantasi, hingga simulasi imersif.