Kenapa Bloatware HP Xiaomi Sulit Dihapus? Ini Penjelasan dan Cara Mengatasinya

Agung Pratnyawan Suara.Com
Rabu, 16 Oktober 2024 | 16:24 WIB
Kenapa Bloatware HP Xiaomi Sulit Dihapus? Ini Penjelasan dan Cara Mengatasinya
Ilustrasi HP Xiaomi. [Unsplash/Shiwa ID]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengguna HP Xiaomi kesulitan untuk bersih-bersih dari bloatware? Kenapa seperti itu dan bagaimana cara hapus bloatware HP Xiaomi? Inilah alasan mengapa bloatware HP Xiaomi sulit dihapus, simak beberapa alasannya. 

Jika Anda baru saja membeli HP Xiaomi, mungkin Anda akan mengalami permasalahan yang hampir sama dengan pengguna Xiaomi dari seluruh dunia.

Ya, beberapa pengguna mengeluhkan tiba-tiba ponsel mereka dibombardir dengan notifikasi tentang aplikasi yang tidak Anda perlukan.

Ini disebut bloatware yang dapat menyebabkan Anda kehilangan ruang penyimpanan ekstra untuk aplikasi pra-instal yang tidak memberi Anda nilai dan tidak akan Anda gunakan.

Apa itu Bloatware HP Xiaomi?

Bloatware merupakan aplikasi bawaan Xiaomi yang tak bisa dihapus. Beberapa pengguan Xiaomi mengeluhkan hal ini lantaran aplikasi tersebut memenuhi ruang penyimpanan mereka.

Kenapa HP Xiaomi ada bloadtwarenya?

Xiaomi adalah perusahaan ponsel asal Tiongkok yang sangat populer di seluruh dunia karena banyaknya fitur produk menarik yang ditawarkan.

Beberapa di antaranya adalah kualitas kamera yang hebat, kecepatan ponsel, pengisian daya baterai, dan kekokohan.

Baca Juga: Bikin Penyimpanan Penuh, Bolehkah Menghapus Aplikasi Bloatware di HP Android?

Namun yang perlu Anda ketahui, dengan semua fitur ini pengguna hanya perlu mengeluarkan budget sedikit untuk membelinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI