4 Rekomendasi HP Rp 1 Jutaan RAM 6 GB Terbaik Oktober 2024, Lancar Multitasking

Agung Pratnyawan Suara.Com
Jum'at, 11 Oktober 2024 | 14:32 WIB
4 Rekomendasi HP Rp 1 Jutaan RAM 6 GB Terbaik Oktober 2024, Lancar Multitasking
Rekomendasi HP Rp 1 Jutaan RAM 6 GB - Redmi 14C dan Realme Note 60. [Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika Anda sedang cari daftar rekomendasi HP Rp 1 jutaan RAM 6 GB dengan layar lebar dan chipset gahar, simak informasi yang telah dirangkum Suara.com berikut ini.

Ada banyak HP murah dengan harga Rp1 jutaan yang dijual di pasaran saat ini. Akan tetapi, Anda perlu jeli untuk memilih mana yan terbaik di antaranya.

Standaranya, ponsel dengan kinerja baik saat ini adalah HP murah yang memiliki RAM besar dan chipset gahar.

Sayangnya, beberapa ponsel dibuat dengan chipset dan RAM ala kadarnya sehingga terkadang tidak bisa memberikan kinerja yang maksimal kepada pengguna.

Baca Juga: 9 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Terbaik Oktober 2024, Mulai Rp1 Jutaan

Namun, beberapa merek seperti Xiaomi, Vivo hingga realme punya hal berbeda. Brand-brand tersebut memiliki beberapa rekomendasi HP Rp1 jutaan yang sudah dibekali dengan RAM besar.

Tentu saja kualitas HP murah buatan Xiaomi, Vivo dan realme lebih baik dibandingkan dengan brand-brand lainnya yang berlum seterkenal mereka.

Oleh sebab itu, berikut Suara.com telah merangkum rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 6 GB dari berbagai brand terkenal di Indonesia.

Daftar Rekomendasi HP Rp 1 Jutaan RAM 6 GB

1. Redmi 14C 

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone, Budget Minim Tapi Gaya Maksimal

Redmi 14C. [Xiaomi]
Redmi 14C. [Xiaomi]
  • Ukuran layar: 6.88 inch, 720 x 1640 pixels, IPS LCD, 120Hz, 600 nits (HBM)
  • Memori: RAM 6 GB, penyimpanan 128 GB, microSDXC Slot
  • Sistem operasi: Android 14, HyperOS
  • CPU: Mediatek Helio G81 Ultra, Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G52 MC2
  • Kamera: 50 MP f/1.8, 28mm (wide) PDAF, 2 MP f/2.4 (depth), 0.08 MP (auxiliary lens); depan 13 MP f/2.0
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Baterai: 5160 mAh, non-removable
  • Berat: 207 gram
  • Harga: Rp1.499.00

2. realme Note 60

Realme Note 60. [Realme]
Realme Note 60. [Realme]
  • Ukuran layar: 6.74 inci, IPS LCD, 90Hz, 560nits
  • Memori: RAM 6 GB, penyimpanan 128 GB
  • Sistem operasi: Android 14, Realme UI 5.0
  • CPU: Unisoc Tiger T612 (12 nm), Octa-core (2x1.8 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G57
  • Kamera: Belakang 32 MP, f/1.8, (wide), PDAF, Auxiliary lens, depan 5 MP, (wide)
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
  • Baterai: 5000 mAh, non-removable
  • Berat: 187 gr
  • Harga: Rp1.599.000

3. vivo Y18

Vivo Y18. [Vivo]
Vivo Y18. [Vivo]
  • Ukuran layar: 6.56 inci, 720 x 1612 pixels, IPS LCD, 90Hz, 840 nits (HBM)
  • Memori: RAM 6 GB, penyimpanan 128 GB, MicroSD up to 1 TB
  • Sistem operasi: Android 14, Funtouch 14
  • CPU: Mediatek Helio G85 (12 nm) Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G52 MC2
  • Kamera belakang: 50 MP, f/1.8, (wide), PDAF; QVGA, f/3.0 (auxiliary lens)
  • Kamera depan: 8 MP, f/2.0, (wide)
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
  • Baterai: Li-Ion 5000 mAh, non-removable
  • Berat: 185 gram
  • Harga: Rp1.999.000

4. realme C63

Realme C63. [Realme Indonesia]
Realme C63. [Realme Indonesia]
  • Ukuran layar: 6.745 inci, 720 x 1600 pixels, IPS LCD, 90Hz, 560 nits (HBM)
  • Memori: RAM 6 GB, penyimpanan 128 GB, MicroSD slot
  • Sistem operasi: Android 14, Realme UI 5.0
  • CPU: Unisoc Tiger T612 (12 nm) Octa-core
  • GPU: Mali-G57
  • Kamera belakang: 50 MP, f/1.8, (wide), 1/2.5', PDAF
  • Kamera depan: 8 MP, f/2.0, (wide), 1/4.0'
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
  • Baterai: 5000 mAh, non-removable
  • Berat: 189 gram
  • Harga: Rp1.899.000

Itulah daftar rekomendasi HP Rp 1 jutaan RAM 6 GB yang bisa Anda pilih. HP dengan RAM 6GB dianggap sudah lebih dari cukup untuk menyokong kinerja ponsel masa kini.

Kontributor : Damai Lestari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI