Jelang Peluncuran, Call of Duty Black Ops 6 Pamer Gameplay Anyar

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:56 WIB
Jelang Peluncuran, Call of Duty Black Ops 6 Pamer Gameplay Anyar
Call of Duty Black Ops 6. (Activision)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Activision mengumumkan bahwa Call of Duty Black Ops 6 bakal meluncur di pasar global pada 25 Oktober 2024. Menjelang perilisan, gameplay anyar Black Ops 6 beredar ke publik.

Kurang dari sehari, video gameplay yang diunggah oleh kanal YouTube Call of Duty telah ditonton lebih dari 4 juta kali.

Ini menandakan antusiasme tinggi dari penggemar yang menantikan judul baru COD. Seperti generasi pendahulu, Black Ops 6 masih menyertakan mode multiplayer dan mode zombie berbasis ronde.

Postingan video terbaru memungkinkan penggemar melihat lebih dekat mode kampanye penuh aksi di dalam game. Trailer tersebut menampilkan campuran cutscene dan gameplay, yang memamerkan ketepatan visual Black Ops 6 cukup mengesankan.

Baca Juga: Tes Gaming iPhone 16 Pro Max: Chip A18 Pro Kuat Libas Game Berat?

Penggemar juga dapat menyaksikan Presiden Amerika Serikat Bill Clinton dan beberapa tokoh sejarah lainnya. Dikutip dari Gamerant, itu menunjukkan bahwa cerita baru Black Ops 6 sangat berpusat di sekitar perjuangan AS selama Perang Teluk.

Call of Duty Black Ops 6. (Activision)
Call of Duty Black Ops 6. (Activision)

Trailer tersebut membocorkan detail, misi, dan senjata lainnya, yang menyebut Black Ops 6 sebagai "acara blockbuster terbesar tahun ini".

Activision telah mengkonfirmasi bahwa Black Ops 6 akan tersedia di berbagai platform populer, termasuk PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox Series X, Xbox Series S, Xbox One, dan PC (melalui Steam, Xbox Store, dan Battle.net).

Bagi para pengguna Xbox Game Pass, game ini juga akan disertakan dalam layanan tersebut, baik di konsol maupun PC. Call of Duty: Black Ops 6 mengajak para penggemarnya untuk kembali bernostalgia dengan latar waktu yang penuh gejolak.

Sekuel terbaru dari seri Black Ops ini akan membawa kita dalam sebuah petualangan epik yang terinspirasi oleh peristiwa-peristiwa bersejarah pasca Perang Dingin dan Perang Teluk. Berikut tiga mode permainan pada Black Ops 6:

Baca Juga: Ini Spesifikasi PC Call of Duty Black Ops 6, Minimal Pakai GeForce GTX 960

  • Campaign: Mode cerita tunggal yang akan membawa kita kembali ke awal tahun 90-an, menjelajahi peristiwa-peristiwa penting seperti Perang Dingin dan Perang Teluk.
  • Multiplayer: Mode multipemain yang memungkinkan para pemain untuk bertarung secara online dengan pemain lain dari seluruh dunia.
  • Zombies: Mode zombie klasik yang selalu menjadi favorit para penggemar, dengan tantangan yang semakin seru dan menegangkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI