Suara.com - Sebagai aplikasi perpesanan instan yang mendukung panggilan telepon secara gratis untuk individual maupun grup, WhatsApp kini semakin menyempurnakan fitur di dalamnya.
Dalam pembaruan WhatsApp beta terbaru untuk Android 2.24.21.29, ditemukan bahwa WhatsApp tengah mengembangkan fitur link atau tautan panggilan dalam obrolan individual dan grup.
Dilansir dari WABetaInfo pada Selasa (8/10/2024), beberapa penguji beta kini dapat menjelajahi fitur yang memungkinkan untuk membuat tautan panggilan secara cepat langsung dari antarmuka obrolan.
Pintasan tautan panggilan baru tersebut terletak dalam lembar lampiran obrolan, yang dapat diakses pengguna dengan mengetuk ikon lampiran di bilah obrolan.
Baca Juga: 4 Link Tryout PPPK 2024 Gratis Sesuai Kisi-kisi Terbaru
Sebelumnya, fitur ini sedang diuji secara eksklusif untuk obrolan grup, namun sekarang tersedia juga untuk obrolan individual, yang menawarkan fleksibilitas lebih besar kepada pengguna dalam membuat tautan panggilan.
Peningkatan ini secara signifikan mempercepat proses pembuatan tautan panggilan karena pengguna tidak perlu lagi membuka tab Panggilan atau Calls untuk membuatnya.
Dengan mengintegrasikan pintasan tautan panggilan ke dalam menu lampiran obrolan, WhatsApp mempermudah pengguna untuk membuat dan membagikan tautan panggilan langsung dari percakapan yang sedang berlangsung.
Pada akhirnya, ini akan menyingkat proses yang diperlukan. Selain itu, WhatsApp telah membuat fitur tersebut lebih terlihat oleh pengguna dengan menambahkan pintasan ini langsung di dalam menu lampiran obrolan.
Sebelumnya, banyak pengguna mungkin tidak menyadari kemampuan untuk membuat tautan panggilan, karena fitur tersebut hanya tersedia di dalam tab Panggilan.
Baca Juga: Lebih Privasi, Kini Kamu Bisa Sebut Kontak Tertentu di Status WhatsApp
Fitur link panggilan telepon dalam obrolan individual dan grup tersedia bagi sejumlah penguji beta yang memasang pembaruan terkini WhatsApp beta untuk Android dari Google Play Store.
Nantinya, fitur ini juga akan diluncurkan ke lebih banyak orang dalam beberapa hari mendatang.