Heboh! Video Kampanye Gibran dan Pernyataan Jokowi, Warganet: Bapak Anak Kok Gak Sinkron?

Jum'at, 04 Oktober 2024 | 14:04 WIB
Heboh! Video Kampanye Gibran dan Pernyataan Jokowi, Warganet: Bapak Anak Kok Gak Sinkron?
Joko Widodo - Gibran Rakabuming Raka (YouTube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Janji kampanye Gibran Rakabuming terkait lapangan pekerjaan kembali menjadi perbincangan jelang pelantikan di akhir Oktober 2024 mendatang.

Video kampanye ini kembali menjadi viral bersama dengan pernyataan Jokowi terkait ancaman kehilangan pekerjaan di 2025 mendatang.

Dua video yang diambil dalam momen berbeda ini diunggah oleh akun @WagimanDeep212_ dan menjadi viral di laman X. Unggahan ini kemudian menuai berbagai reaksi dari warganet dalam waktu singkat.

Di video pertama, Gibran Rakabuming begitu sesumbar mengenai terbukanya 19 juta lapangan pekerjaan untuk generasi muda dan kaum perempuan selama masa jabatannya bersama Prabowo Subianto.

Baca Juga: Fotonya Muncul di Baliho Bertuliskan 'Guru Bangsa', Presiden Jokowi dan Iriana Panen Cibiran

Pernyataan putra sulung Jokowi ini diambil selama masa debat pilpres 2024 lalu. Program ini digadang-gadang menjadi andalan pasangan Prabowo-Gibran dalam masa pemerintahannya nanti.

"Akan terbuka 19 juta lapangan pekerjaan untuk generasi muda dan kaum perempuan" ujar Gibran Rakabuming dalam video tersebut.

Di video kedua yang diunggah oleh akun tersebut, Jokowi justru mengungkap hal berbeda. Dirinya memprediksi jika di tahun 2025 mendatang, ada sekitar 85 juta pekerjaan akan hilang akibat kehadirkan AI atau otomasi di berbagai sektor.

"Justru di 2025, 85 juta pekerjaan akang hilang karena tadi, adanya peningkatan otomasi di berbagai sektor" ungkap Jokowi.

Pernyataan Jokowi ini jelas berbeda dari janji kampanye Gibran Rakabuming. Hal tersebut kemudian menuai berbagai reaksi dari warganet yang menyebut keduanya tidak sinkron atau selaras.

Baca Juga: Gibran Menghilang Bak Ditelan Bumi Sampai Tak Hadiri Pelantikan DPR, Rocky Gerung Menduga Akibat Fufufafa

"Lah gimana ini? Bapak anak kok gak sinkron? Yang bener yang mana nih?" balas warganet.

"Keluarga ngibul, jadi bingung mana yang dipercaya" komentar akun lainnya.

"Terbukti kan, buah jatuh tidak jauh dari pohonnya" ungkap warganet.

"Anak sama bapak omongannya gak ada yang bisa dipegang" tulis akun lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI