Suara.com - Setelah sang adik yang dicari keberadaannya oleh netizen, kini giliran Gibran Rakabuming. Netizen di X baru-baru ini membagikan poster orang hilang untuk mencari keberadaan wapres terpilih diperiode mendatang ini.
Unggahan mengenai poster orang hilang untuk mencari Gibran Rakabuming ini diunggah oleh akun @JhonSitorus_18 hingga viral di X. Dalam unggahan tersebut, akun ini membagikan detail ciri-ciri putra sulung Jokowi tersebut.
"Dicari 'ANAK HILANG' umur 37 tahun, namanya Gibran Rakabuming Raka" tulis akun tersebut.
Dalam unggahan ini nampak detail ciri-ciri Gibran Rakabuming yang cukup menyindir. Salah satunya menyebut jika Gibran kerap suka berdebat dan melabrak aturan yang ada.
Baca Juga: Disukai Raffi Ahmad, Pembelaan UIPM Panen Nyinyiran Netizen
Akun ini pun memberi penjelasan mengenai kapan terakhir kali Gibran Rakabuming terlihat yaitu pada saat konser Bruno Mars bersama istrinya, Selvi Ananda. Alasan poster orang hilang ini dibagikan karena masa pelantikan presiden dan wakil presiden yang tinggal menghitung hari.
"Tolong bagi yang menemukan agar segera menghubungi warga +62 dan polres terdekat karena pelantikan presiden/wakil presiden sudah tinggal beberapa hari lagi" tulis akun ini lebih lanjut.
Menjadi viral di X, unggahan mengenai poster orang hilang untuk cari keberadaan Gibran Rakabuming ini lalu menuai berbagai komentar di laman media sosial tersebut.
"Bukannya dia sudah ganti nama jadi Slamet?" balas netizen.
"Ternyata anggota keluarga ini sering hilang ya" komentar akun lainnya.
Baca Juga: T-Shirt 'Korban Mulyono' Laris, Kaos 'Rakyat Mulyono' Kurang Laku Meski Didiskon
"Yang bisa menemukan, saya kasih jet pribadi" ungkap netizen.
"Lagi sibuk hapus postingan lama bang" tulis akun lainnya membalas.
Sebelumnya, nama Gibran Rakabuming santer dikaitkan dengan pemilik akun Kaskus Fufufafa yang unggahannya disebut melecehkan beberapa tokoh politik Indonesia termasuk Prabowo Subianto.