Suara.com - Xiaomi Indonesia resmi meluncurkan Xiaomi 14T dan Xiaomi 14T Pro. Seberapa jauh bedanya antara dua HP baru ini? Melihat perbandingan spesifikasi Xiaomi 14T vs Xiaomi 14T Pro bisa membuat Anda menentukan ponsel mana yang layak dibeli.
Xiaomi 14T dan Xiaomi 14T Pro akan mulai dijual pada 5 Oktober 2024 mendatang. Meski demikian, Anda perlu mencari tahu perbedaan keduanya sebelum membeli.
Bukan rahasia lagi jika Xiaomi sering merilis ponsel dengan nama yang hampir sama. Terbaru yakni Xiaomi 14T vs Xiaomi 14T Pro.
Tentu saja, versi Pro memiliki spesifikasi yang lebih unggul dari yang reguler namun apa saja perbedaannya?
Pada dasarnya, baik Xiaomi 14T ataupun Xiaomi 14T Pro memiliki penampilan yang mirip. Desain, ukuran layar dan kapasitas baterai yang disematkan oleh perusahaan sama persis.
Anda baru akan tahu perbedaannya jika melihat jeroan alias spesifikasi yang disematkan pada HP baru Xiaomi Indonesia ini.
![Xiaomi 14T. [Xiaomi Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/10/01/48773-xiaomi-14t.jpg)
Spesifikasi Xiaomi 14T
- Ukuran layar: 6,67 inci, layar AI 144 Hz generasi baru, AMOLED, 2712 x 1220, 446 ppi, 144 Hz
- Memori: 12 GB, 256 GB + 8 GB Ruang Ekstra | 12 GB, 512 GB + 16 GB Ruang Ekstra
- Chipset: MediaTek Dimensity 8300-Ultra
- CPU: 1x Cortex-A715, hingga 3,35 GHz, 3x Cortex-A715, hingga 3,2 GHz, 4x Cortex-A510, hingga 2,2 GHz
- GPU: Arm Mali-G615 MC6
- Kamera: 50 MP + 50 MP + 12 MP
- Kamera depan: 32 MP
- Baterai: 5.000 mA
- Harga: Rp 6.499.000
Spesifikasi Xiaomi 14T Pro
- Ukuran layar: 6,67 inci, AMOLED, 2712 x 1220, 446 ppi, 144 Hz
- Memori: 12 GB, 256 GB + 8 GB Ruang Ekstra | 12 GB, 512 GB + 16 GB Ruang Ekstra
- Chipset: MediaTek Dimensity 9300+
- CPU: 1 x Cortex-X4, hingga 3,4GHz, 3 x Cortex-X4, hingga 2,85 GHz, 4 x Cortex-A720, hingga 2,0GHz
- GPU: Immortalis-G720 MC12
- Kamera: 50 MP + 50 MP + 12 MP
- Kamera depan: 32 MP
- Baterai: 5.000 mAh
- Harga: Rp 8.499.000
![Xiaomi 14T Pro. [Xiaomi Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/10/01/77688-xiaomi-14t-pro.jpg)
Perbedaan Xiaomi 14T vs Xiaomi 14T Pro
Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Redmi 14C vs Redmi 13C, Duel HP Murah Rp 1 Jutaan Terbaru
1. Kamera