Suara.com - Huawei kini bersiap merilis perangkat barunya yaitu Huawei Mate 70 Pro. Dalam bocoran terbaru yang beredar, perangkat ini membawa total 5 sensor kamera belakang yang membuatnya superior jika dibandingkan dengan seri lainnya.
Sesuai namanya, Huawei Mate 70 Pro merupakan penerus dari Huawei Mate 60 Pro yang rilis pada Agustus 2023 lalu. Beberapa bocoran menyebut bahwa perangkat ini akan meluncur pada Oktober 2024 mendatang.
Dilansir dari GSM Arena, menjelang perilisannya, sejumlah gambar Huawei Mate 70 Pro beredar dan mengungkap tampilan perangkat baru Huawei tersebut. Dari gambar, perangkat tersebut membawa desain yang berbeda dari sebelumnya.
Huawei Mate 70 Pro terlihat menggunakan pulau kamera bundar yang menjadi rumah untuk 5 sensor kamera. Gambar-gambar ini rupanya berasal dari seorang eksekutif perusahaan tersebut.
Baca Juga: Diprediksi Pakai HarmonyOS NEXT, Huawei Mate 70 Series Siap Meluncur
Bocoran lainnya mengenai tampilan Huawei Mate 70 Pro ini adalah layar melengkung di setiap sisinya. Dari gambar ini tidak diketahui detail tampilan perangkat tersebut. Pasalnya, perangkat ini dibalut case berwarna hitam.
Di tampilan Huawei Mate 70 Pro ini nampak tombol daya dan volume perangkat di sisi kanan. Sedangkan case HP anyar Huawei ini memiliki tiga guntingan di bagian atas.
Rumor lainnya menyebut bahwa Huawei Mate 70 Pro akan ditenagai oleh Kirin 9100 SoC. Kamera utama perangkat ini dipercaya hadir dengan sensor utama 60 MP yang ditemani 4 sensor lainnya.
Belum banyak informasi yang beredar mengenai Huawei Mate 70 Pro. Perlu menanti hingga Huawei secara resmi memperkenalkan perangkat barunya tersebut. Sampai saat ini, masih belum diketahui tanggal perilisan perangkat tersebut.
Baca Juga: Wajah Asli Mayang di Kamera Wartawan Jadi Perbincangan Netizen: Kali Ini Aman