Suara.com - Bingung memilih HP gaming murah tapi performanya tetap oke? Cek di bawah ini untuk mengetahui rekomendasi HP gaming murah dengan chipset gahar dan baterai besar.
Mencari ponsel gaming yang murah memang susah-susah gampang. Sebab ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika hendak membeli HP murah namun aman digunakan untuk ngegame.
Salah satu aspek yang perlu dipertimbangkan adalah chipset dan ketahanan baterai. Dengan chipset gahar, maka game-game Anda akan lancar dimainkan di perangkat tersebut.
Sementara untuk kapasitas baterai, ponsel yang digunakan untuk game sebaiknya memiliki kapasitas baterai besar agar tidak boros.
Buat Anda yang sedang cari rekomendasi HP murah untuk gaming, coba cek rekomendasi yang sudah dirangkum Suara.com berikut ini.
Rekomendasi HP Gaming Murah dengan Chipset Gahar dan Baterai Besar
Berikut ini dirangkum Suara.com, rekomendasi HP gaming murah terbaik untuk September 2024.
1. Tecno Pova 6 Pro 5G
![Tecno Pova 6 Pro 5G. [Tecno]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/08/28/21355-tecno-pova-6-pro-5g.jpg)
Tecno Pova 6 Pro 5G hadir dengan spesifikasi yang siap memanjakan para gamer. Ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 6080 yang berpadu dengan RAM 12GB dan GPU Mali-G57 MC2, performa gaming smartphone ini lancar.
Baca Juga: 10 Rekomendasi HP Layar AMOLED Termurah dan Terbaik September 2024
Layar AMOLED 120Hz yang cerah dan responsif semakin menyempurnakan pengalaman bermain game. Dengan baterai jumbo 6000mAh, kamu bisa bermain game kesukaanmu seharian tanpa khawatir kehabisan daya.