When The Past was Around tak cocok bila Anda mengharapkan detail cerita panjang. Prologue hingga Chapter 2 tergolong mudah dan teka-tekinya gampang dipecahkan.

Meski begitu, beberapa Chapter selanjutnya cukup 'tricky'. Kalian dapat menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk memikirkan pola pemecahan.
Chapter tertentu minim 'clue' sehingga Anda bisa terjebak cukup lama. Tombol lampu di bagian pojok juga tak terlalu berguna.
Kesimpulan
When the Past was Around merupakan game yang sangat cocok untuk bagi kalian penyuka puzzle serta teka-teki. Efek musikan pada beberapa chapter terakhir membuat game ini terlihat berkelas.
Game ini tak cocok bila kalian adalah tipe orang yang suka terburu-buru. When the Past was Around mengharuskan kalian untuk menikmati langkah demi langkah untuk memecahkan teka-teki. Menurut kami, When the Past was Around versi mobile merupakan salah satu game lokal yang patut Anda mainkan di kala senggang.