Suara.com - Rangkaian acara Pikachu's Indonesia Journey akan berakhir di Jakarta. Berikut terdapat jadwal Pikachu’s Indonesia Journey pada 28 hingga 29 September 2024.
Sebagai informasi, Pikachu's Indonesia Journey diselenggarakan oleh AKG Entertainment dan The Pokemon Company. Rangkaian acara telah terselenggara di berbagai kota yaitu Bali, Surabaya, Yogyakarta, dan terakhir, Jakarta.
Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, Jakarta. Sebelumnya, perusahaan juga menyelenggarakan acara Pokemon Run serta event berhadiah karakter khusus untuk game Pokemon Go.
Berbagai persiapan dilakukan oleh AKG Entertainment pada akhir pekan ini. Persiapannya termasuk memastikan ketersediaan beragam produk eksklusif Pikachu’s Indonesia Journey seperti Set Pikachu Berkemeja Batik Gantungan Kunci, plush toys Flower Pikachu dan juga aksesoris pelengkap permainan kartu Pokemon berdesain batik.
Baca Juga: Batal Dilaksanakan Musim Depan, MotoGP India Akan Kembali Tahun 2026
Deretan aksesori serta set tersebut diklaim sedang menjadi buruan para penggemar Pokémon di Indonesia dan mancanegara.
"Pada Sabtu dan Minggu ini, pengunjung masih bisa ikut foto bareng para Pokémon: Pikachu Berkemeja Batik, Terapagos, Captain Pikachu dan juga Trio Paldea. Tidak ketinggalan penampilan spesial DJ Pikachu dalam sesi Pikachu EDM Show. Khusus pada hari Minggu, akan ada aktivitas bermain Pokémon Game Kartu Koleksi bersama Haruka dan member JKT48 yang pastinya seru untuk diikuti,” ujar Sabar Derico, Head of Pokemon at AKG Entertainment melalui keterangan resminya, dikutip Jumat (27/09/2024).
Tidak hanya acara di panggung utama, berbagai aktivitas pendukung bertema Pokémon di PIK Avenue seperti Trainers Camp Pokémon Game Kartu Koleksi, Pokémon TCG Illustration Exhibition, Kids Coloring Class Area, hingga Merchandise Booth juga masih beroperasi hingga hari Minggu mendatang. Berikut jadwal Pikachu’s Indonesia Journey pada 2 hari terakhir di Jakarta:
Sabtu, 28 September 2024 di PIK Avenue
- Pukul 11.00 hingga 11.30 WIB: Parade Pikachu & Eevee
- Pukul 12.30 dan 14.00 WIB: Meet & Greet Captain Pikachu dan Terapagos
- Pukul 15.30 dan 18.30 WIB: Meet & Greet Pikachu Berkemeja Batik
- Pukul 17.00 hingga 18.30 WIB: Meet & Greet Pikachu dan Trio Paldea
- Pukul 16.30 dan 19.30 WIB: Pikachu EDM Show bersama DJ Pikachu
Minggu, 29 September 2024
Baca Juga: Peringati Mesin Popcorn Terbesar, Google Doodle Tampilkan Game Menarik
- Pukul 11.00 hingga 11.30 WIB: Parade Pikachu & Eevee
- Pukul 12.30 hingga 16.00 WIB: Aktivitas Bermain Pokémon Game Koleksi bersama Haruka & member JKT48
- Pukul 17.00 hingga 18.30 WIB: Meet & Greet Pikachu dan Trio Paldea
- Pukul 18.30 WIB: Meet & Greet Pikachu Berkemeja Batik
- Pukul 19.30 WIB: Pikachu EDM Show bersama DJ Pikachu
- Pukul 20.00 WIB: Closing Event
Setelah Pikachu’s Indonesia Journey, kemeriahan bertema Pokémon selanjutnya di Indonesia direncanakan akan berlangsung pada Desember 2024 dengan pelaksanaan Pokémon Festival 2024. Festival ini akan digelar mulai Kamis, 5 Desember 2024 hingga Minggu, 5 Januari 2025, bertempat di Central Park Mall, Neo Soho Mall dan Tribeca Park, Jakarta.