Suara.com - Samsung Exynos 9611 setara dengan Snapdragon berapa menjadi salah satu pertanyaan yang kerap muncul di kalangan pecinta ponsel pintar.
Exynos buatan Samsung masih terus berusaha untuk bisa bersaing dengan MediaTek Helio maupun Dimensity bahkan Snapdragon dari Qualcomm.
Beberapa produk Exynos disebut tidak kompeten melawan Snapdragon. Meski demikian, beberapa lainnya disebut memiliki spesifikasi dan kinerja yang hampir setara.
Pada artikel ini, Suara.com akan membahas chipset Snapdragon apa saja yang setara dengan Samsung Exynos 9611.
Baca Juga: UNISOC T615 Setara Snapdragon Berapa? Berikut Chipset Saingannya
Chipset Samsung Exynos 9611 diluncurkan secara resmi pada tahun 2019. Chipset yang satu ini biasanya disematkan pada ponsel-ponsel murah kelas entry level.
Exynos 9609, 9610 & 9611 milik Samsung cukup mirip. Exynos 9610 memiliki CPU yang di-overclock jika dibandingkan dengan 9609, sementara 9611 memiliki CPU dan GPU yang di-overclock.
Selain itu, semua fitur utama lainnya sama persis. Namun, Samsung Exynos 9611 cukup menjadi bintangnya akhir-akhir ini.
Tentang Samsung Exynos 9611
Samsung Exynos 9611 adalah prosesor serba bisa, namun tidak memiliki kemampuan spesifik yang membuatnya unggul dari chipset lain.
Baca Juga: UNISOC T615 Setara Snapdragon Berapa? Berikut Informasi Chipset yang Setara
Teknologi yang satu ini menawarkan kinerja menyeluruh yang lumayan, tetapi masih belum cukup baik jika dibandingkan dengan chip seperti Helio G90T & Snapdragon 675.
Meskipun demikian, kinerja, efisiensi daya, dan kemampuan bermain gimnya cukup baik untuk penggunaan berat dan tidak akan mengecewakan sebagian besar pengguna.
Kelebihan Exynos 9611
- Performa serba bisa yang baik
- Cocok untuk Penggunaan Dasar
- Pilihan yang bagus untuk Gaming
- Hemat Daya
Kekurangan
- Tidak sekompetitif chip Snapdragon & MediaTek di segmen harga yang sama.
Samsung Exynos 9611 setara dengan Snapdragon berapa?
Ada tiga chipset Snapdragon yang secara konfugurasi hampir mirip dengan Exynos 9611 yakni Snapdragon 660, Snapdragin 610 dan Snapdragon 665.
Namun dari ketiganya, Exynos 9611 paling mirip dengan Snapdragon 660.
GPU Exynos 9611 setara dengan Adreno 512 di Snapdragon 660. Namun, GPU ini sedikit tertinggal dari GPU Adreno 610 di Snapdragon 665.
Pada Antutu, skor Exynos 9611 jauh lebih rendah daripada 665 meskipun CPU-nya lebih baik.
Kemudian, Geekbench 5 menilai Kinerja CPU sebuah chip dan dalam pengujian ini, Exynos 8611 berhasil mengungguli Snapdragon 665 dalam beban kerja Single-Core.
Namun pada pengujian Multi-Core, ia berakhir di posisi terakhir bersama G70.
Itulah jawaban tentang pertanyaan Samsung Exynos 9611 setara dengan Snapdragon berapa. Semoga informasi ini membantu.
Kontributor : Damai Lestari