Pengguna juga dapat menikmati fitur Garmin Coach secara gratis jelang lomba lari 5K, 10K maupun 21K dari Garmin Coach.
Aktivitas baru seperti apnea dan scuba diving telah ditambahkan dengan lusinan aktivitas yang telah dimuat sebelumnya - termasuk berlari, arung jeram, golf, serta olahraga tim seperti sepak bola, basket, dan banyak lagi - untuk membantu pengguna tetap aktif.
Selain fnix 8 Series, Garmin juga mengumumkan fnix E yang merupakan pilihan lebih terjangkau dengan desain serupa dengan fnix 8 tanpa fungsi menyelam dan sensor detak jantung terbaru.
fnix E merupakan multisport GPS smartwatch yang memiliki beragam fitur esensial seperti strength training tingkat lanjut, pemantauan kesehatan dan kebugaran 24/7, rute perjalanan dinamis, dan masih banyak lagi.
fnix 8 Series dilengkapi Pulse Ox berbasis pergelangan tangan, Body Battery Energy Monitoring, jet lag adviser, pemantauan tidur tingkat lanjut, deteksi tidur siang, dan banyak lagi.
![Peluncuran Garmin fnix 8 Series di Jakarta, belum lama ini. [Garmin Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/09/24/44967-peluncuran-garmin-fenix-8-series.jpg)
Saat bangun tidur, pengguna dapat menerima morning report yang memberikan informasi seputar kualitas tidur di malam hari, prospek latihan dan Status Variabilitas Detak Jantung (HRV).
Semua model fnix 8 Series juga kompatibel dengan ECG App 2 , aplikasi yang telah disetujui Kementerian Kesehatan Republik Indonesia yang dapat membantu pengguna merekam irama jantung mereka dan memeriksa tanda-tanda fibrilasi atrium (AFib) langsung dari pergelangan tangan.
Garmin fnix 8 AMOLED tersedia secara eksklusif di Tokopedia dan Garmin Brand Stores seluruh Indonesia dengan harga mulai dari Rp 17.999.000 hingga Rp21.599.000.
Untuk fnix E yang merupakan versi terjangkau dari seri fnix tersedia di Garmin Brand Stores seharga Rp14.399.000.
Baca Juga: Huawei Watch GT 5 Resmi Meluncur: Sistem TruSense Anyar dengan Desain Premium
Sementara fnix 8 Solar ukuran 47mm dan 51mm dengan material bezel titanium ditawarkan dengan harga Rp 19.799.000 dan Rp 21.599.000 akan hadir mulai November 2024 di Garmin Brand Stores.