Vivo V40e Segera Debut, Segini Skor Performa Chipsetnya

Selasa, 17 September 2024 | 11:46 WIB
Vivo V40e Segera Debut, Segini Skor Performa Chipsetnya
Ilustrasi logo Vivo. (Vivo India)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vivo V40e merupakan anggota V40 series dengan harga yang lebih miring. HP midrange ini diyakini bakal debut dalam waktu dekat.

Menjelang peluncuran, skor performa Vivo V40e beredar ke publik. Menurut laporan MySmartPrice, seorang sumber industri mengklaim bahwa Vivo V40e siap hadir pada akhir September 2024.

Perangkat ini juga telah terlihat di Geekbench beberapa waktu lalu. Platform benchmark mengonfirmasi Vivo V40e bakal mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 7300.

Dalam pengujian Geekbench, HP Vivo V40e memperoleh skor performa single-core sebesar 1.028 poin. Skor performa multi-core miliknya mencapai 2.938 poin.

Baca Juga: Chipset M4 Siap Gempur Pasar: MacBook dan iPad Mini Terbaru Siap Diluncurkan Oktober Ini

Prosesor Dimensity 7300 dikenal karena kinerja dan efisiensinya yang seimbang. Ini menjadikan chipset tersebut populer untuk perangkat kelas menengah.

Ilustrasi Vivo V40 series dengan layar lengkung. (Vivo)
Ilustrasi Vivo V40 series dengan layar lengkung. (Vivo)

Beberapa smartphone seperti Oppo Reno 12, Nothing CMF Phone 1, dan Motorola Razr 2024 telah menggunakan Dimensity 7300. Itu juga merupakan peningkatan dibanding chipset Snapdragon 6 Gen 1 pada Vivo V30e.

Terkait panel, Vivo V40e mengusung layar 3D Curved dengan kecerahan puncak 4.500 nits. Perangkat ini diprediksi mengandalkan MediaTek Dimensity 7300 dengan RAM 8 GB.

Bocoran terbaru mengungkap bahwa HP Vivo V40e mengemas baterai 5.500 mAh dengan fast charging 80 W. Apabila bocoran benar, terdapat peningkatan tajam dari pengisian daya 44 W milik Vivo V30e.

Sebagai pengingat, Vivo V40 standar meluncur ke pasar global pada Juni 2024. Smartphone lantas masuk ke Indonesia pada awal September 2024. Sebelum ini, leaker memprediksi jika harga Vivo V30e mencapai 30 ribu rupee atau Rp 5,5 juta.

Baca Juga: Tecno Spark 30 4G Siap Meluncur, Padukan Chipset dan Baterai Ciamik

Itu lebih mahal dibanding harga Vivo V30e yang hanya Rp 4,7 juta pada tahun lalu. HP Vivo V40e diharapkan menawarkan layar mewah dan fitur kamera mumpuni di segmen midrange.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI