Sebagai persiapan peluncuran Apple Watch Series 10 untuk, Apple Watch Series 9, Apple Watch Ultra 2, dan Apple Watch SE 2 diperkirakan akan dihentikan produksi dan penjualannya. Hal ini menjadi pembuka jalan untuk peluncuran Apple Watch Series 10, Apple Watch Ultra 3, serta Apple Watch SE 3.
4. iPhone 13
iPhone 13 yang dirilis sejak tahun 2021 ini, diperkirakan produksinya akan dihentikan setelah peluncuran iPhone 16 bulan ini. Sebagai salah satu prodak iPhone tertua yang ditawarkan oleh Apple, diskontinyunya mungkin akan dilanjutkan dengan ketersediaan iPhone 14 hingga iPhone SE 4 yang dikabarkan akan segera dirilis.
5. Apple AirPods 2 dan AirPods 3
AirPods 2 dikenalkan pada tahun 2019, dan AirPods 3, yang dirilis pada 2021, mungkin akan dihentikan. Apple diprediksi akan merilis dua model AirPods terbaru dengan satu entry-level dan satu mid-tier bisa membuat penghentian produksi dari AirPods versi terlama ini.
6. iPad 10 dan iPad Mini 6
Apple juga akan memperkenalkan iPad baru pada bulan September, yang berpotensi membuat produksi iPad 10 dan iPad Mini 6 dihentikan. Apabila model baru ini resmi diluncurkan, versi yang ada saat ini akan dihentikan sebagai jalan bagi tablet entry-level dan mini yang baru dirilis.
Itu tadi produk Apple yang diskontinyu setelah iPhone 16 resmi rilis September 2024. Apa Anda saat ini menggunakan beberapa produk Apple seperti yang disebutkan di atas?
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Baca Juga: Didukung Apple Intelligence, iPhone 16 Pakai Chipset Apa?