Zona berikutnya yang tersedia adalah Smart Green Home. Zona ini memberikan gambaran visi tempat tinggal mandiri yang dilengkapi berbagai peralatan hemat energi.
Termasuk didalamnya LG membawa Therma V R290 Monobloc air-to-water heat pump dan sistem pemanas, ventilasi, dan pendingin udara (HVAC) yang canggih.
Zona LG Affectionate Intelligence memamerkan skalabilitas Affectionate Intelligence LG dengan ThinQ ON sebagai intinya.
Zona ini juga menyoroti bagaimana ekosistem AI terbuka LG mengintegrasikan layanan pihak ketiga untuk memperkaya pengalaman pengguna dan menunjukkan fleksibilitas sensor IoT yang dapat menghubungkan peralatan non-AI ke sistem AI Home.
Zona LG Affectionate Intelligence menggambarkan bagaimana ThinQ ON berfungsi sebagai hub utama rumah, bekerja selaras dengan ThinQ UP dan aplikasi ThinQ LG, serta berbagai layanan dan solusi lainnya.
Terakhir, zona AI to the Core. Didalamnya menyoroti inovasi mutakhir dari AI Core-Tech LG, termasuk AI DD dan AI DUAL Inverter.
![LG mengikuti IFA 2024 di Jerman. [LG Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/09/07/77924-lg-mengikuti-ifa-2024.jpg)
“Solusi Affectionate Intelligence Home LG di IFA 2024 akan memungkinkan pengguna merasakan kemudahan Zero Labor Home. Tempat mereka dapat menikmati hidup yang bebas dari pekerjaan rumah tangga yang membosankan,” kata Lyu Jae-cheol, presiden LG Electronics Home Appliance & Air Solution Company.