- Kode unik tidak terdaftar di sistem Peruri.
- Gambar Garuda Pancasila kabur, tidak jelas, atau bahkan tidak ada.
- Tulisan 'Meterai Elektronik' tidak jelas atau tidak ada.
- Tulisan bea meterai '10000' atau 'Sepuluh Ribu Rupiah' tidak jelas atau tidak ada.
Cara Cek e-Meterai Asli atau Tidak
Untuk mengecek keaslian e-Meterai, berikut adalah 3 langkah mudah yang dapat dilakukan.
1. Melalui Peruri Scanner
- Buka laman situs https://verification.peruri.co.id/
- Unggah file dokumen yang telah dibubuhi e-Meterai.
- Klik kotak captcha "I'm not a robot".
- Klik 'Upload PDF'
- Tunggu hingga proses verifikasi e-Meterai selesai.
2. Melalui Website Kominfo
- Buka laman situs https://tte.kominfo.go.id/verifyPDF
- Klik 'Unggah PDF'.
- Pilih dokumen yang telah dibubuhi e-Meterai.
- Klik 'Tampilkan' untuk mengecek validasi e-Meterai.
3. Melalui PDF Reader
- Buka dokumen yang telah dibubuhi e-Meterai dengan PDF Reader.
- Klik dua kali pada e-Meterai.
- Pilih 'show signature properties'.
- Klik 'show signer's certificate'.
- Anda bisa mengecek validasi e-Meterai yang telah dibubuhkan.
Tetap Waspada Terhadap Berbagai Bentuk Penipuan
Masyarakat diimbau untuk membeli e-Meterai melalui distributor dan retailer resmi dari Peruri, dan menghindari pembelian melalui e-commerce karena rawan dipalsukan.
Kemudian, dokumen yang dibubuhi e-Meterai hanya berupa format PDF. Jika ada oknum penjual yang meminta dokumen dalam format lain, masyarakat perlu berhati-hati dan waspada.
Demikianlah penjelasan mengenai cara cek e-Meterai asli atau tidak. Semoga membantu.
Baca Juga: Cara Membeli e-Meterai di Skill Academy, Solusi Lain Saat Peruri Down!
Kontributor : Dini Sukmaningtyas