Situs e-Meterai Down, Peruri Digeruduk Netizen: Niat Rekrutmen Apa Jualan?

Rabu, 04 September 2024 | 12:54 WIB
Situs e-Meterai Down, Peruri Digeruduk Netizen: Niat Rekrutmen Apa Jualan?
Ilustrasi e-meterai. [Peruri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perum Peruri menuai kritik pedas dari netizen usai situs resmi untuk pembelian e-Meterai mengalami down. Berbagai keluhan diberikan oleh netizen hingga beberapa kata kunci terkait hal ini sukses merajai kolom Trending di X.

Gangguan situs e-Meterai yang down ini rupanya sudah terjadi sejak Selasa (3/9/2024) lalu. Banyak pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 yang kemudian mengeluh terkait hal tersebut.

Pasalnya, untuk kebutuhan dokumen CPNS 2024, beberapa pelamar perlu membubuhkan e-Meterai sebagai bentuk legalitas dan persyaratan resmi. Sayangnya, hingga saat ini, laman meterai-elektronik.com milik Perum Peruri ini masih belum bisa diakses.

Terkait hal ini, netizen ramai menyampaikan kritik pedas untuk Perum Peruri. Salah satu netizen dengan akun @everlydickinson mengaku tidka bisa mengakses laman e-Meterai tersebut.

Baca Juga: Cara Beli E-Meterai di Privy, Pasti Asli dan Lolos Verifikasi!

Beberapa kali nampak muncul pemberitahuan bahwa situs tersebut tidak bisa diakses. Tidak hanya situs resmi Perum Peruri, beberapa situs dan layanan lainnya yang menyediakan e-Meterai juga turut tidak bisa diakses.

Situs e-Meterai Peruri down. (x/everlydickinson)
Situs e-Meterai Peruri down. (x/everlydickinson)

"Peringatan Darurat, e-Meterai tidak bisa lagi diakses seluruh Indonesia" tulis netizen dengan akun tersebut.

Tidak hanya itu, keluhan lainnya datang dari beberapa netizen yang mengaku sudah lolos proses pembayaran namun status pembelian e-Meterai masih belum diperbarui.

"Buang-buang duit, udah dibayar, statunya masih begitu. Dahlah, mending buat beli nasi padang tadi udah dapat banyak lauk" ungkap seroang netizen.

Terkait hal ini, dalam waktu singkat beberapa kata kunci seperti 'Peruri', 'CPNS' hingga 'e-Meterai' merajai kolom Trending di X. Menggunakan kata kunci tersebut, netizen menyampaikan keluhannya.

Baca Juga: Berapa Lama Proses Pembubuhan E-Meterai? Ini Ketentuannya

"Lihatlah karena kebijakan kalian @BKNgoid @peruri_id, berapa banyak orang yang mungkin bakal gagal administrasi karena e-Meterai bodoh ini. Ini juga bisa jadi lahan buat calo nimbun e-Materai. Sok-sokan wajib pakai e-Meterai tapi sistem belum siap, niat mau rekrutmen apa jualan sih?" komentar netizen.

"Merampok dengan gaya ala @peruri_id" balas akun lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI