Suara.com - Melakukan editing mengenai ukuran pas foto akan diperlukan untuk berbagai hal. Tapi tidak jarang keperluan ini datang secara mendadak, sehingga improvisasi diperlukan, dan cara ubah ukuran pas foto online di HP akan jadi pengetahuan yang berguna untuk Anda.
Untuk urusan editing di PC atau laptop, tentu caranya jauh lebih mudah dan familiar. Tapi trik ini bisa dilakukan jika ada perangkat yang tersedia. Sementara itu, perangkat yang selalu dibawa dan paling mudah diakses adalah HP. Maka berikut beberapa cara ubah ukuran pas foto online di HP.
1. Menggunakan ILoveIMG
Caranya cukup mudah, yakni sebagai berikut:
- Cuka laman https://iloveimg.com
- Klik menu Resize Image
- Klik Select Image untuk mengubah ukuran pas foto sesuai panduan
- Klik By Pixel dengan satuan pixel
- Klik hapus centang di Maintain Aspect Ratio
- Isi ukuran pixel dengan width 472 dan height 709
- Klik Resize Image
- Klik Unduh
Dan Anda akan mendapatkan hasil pas foto baru dengan ukuran 4 x 6 cm dari pas foto yang Anda masukkan sebelumnya.
Baca Juga: Pas Foto CPNS Pakai Baju Apa? Jangan Sampai Tertukar dengan Swafoto!
2. Menggunakan Canva
Mungkin cara ini menjadi salah satu yang paling banyak dilakukan karena tergolong mudah. Langkahnya adalah sebagai berikut:
- Buka https://www.canva.com/ pada browser Anda
- Login menggunakan akun Google atau akun Canva yang Anda miliki
- Klik Create Design
- Masukkan ukuran pixel sesuai dengan panduan pas foto ukuran 4 x 6 cm
- Kemudian klik Uploads untuk memasukan file foto yang akan diubah ukurannya
- Seret foto ke background putih yang tersedia
- Sesuaikan ukuran dengan background yang Anda siapkan
- Klik Download atau unduh
Selesai, Anda memiliki file pas foto ukuran 4 x 6 cm yang diperlukan. Ukuran ini dapat disesuaikan dengan keperluan yang Anda miliki sehingga dapat digunakan untuk banyak keperluan lain.
3. Menggunakan Aspose
- Untuk cara ketiga ini, masuk ke https://producst.aspose.app/imaging/id/image-resize/jpg
- Kemudian klik ikon Plus yang ada
- Pilih foto yang akan diubah ukurannya
- Geser kursor ke bagian bawah, dan masuk ke pengaturan ukuran
- Klik Ubah Ukuran
- Sesuaikan ukuran yang diperlukan
- Klik Unduh
Dalam waktu singkat Anda akan mendapatkan file sesuai dengan kebutuhan Anda. Cermati ukuran yang digunakan dan jangan sampai salah memasukkan ukuran dalam format pixel atau centimeter atau milimieter.
Itu tadi sedikit penjelasan tentang tiga cara ubah ukuran pas foto online di HP tanpa harus instal aplikasi tambahan. Semoga berguna, dan selamat melanjutkan kegiatan Anda berikutnya!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Baca Juga: Cara Cek Nomor Ijazah S1 Online untuk Daftar CPNS 2024