Saingi Xiaomi, Tecno Pamerkan HP Lipat Tiga 'Phantom Ultimate 2'

Kamis, 29 Agustus 2024 | 13:27 WIB
Saingi Xiaomi, Tecno Pamerkan HP Lipat Tiga 'Phantom Ultimate 2'
HP Lipat Tiga Tecno Phantom Ultimate 2. (Tecno)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para raksasa teknologi sedang berlomba-lomba mengembangkan HP lipat tiga dengan desain revolusioner. Tecno baru-baru ini memamerkan HP lipat tiga bernama 'Phantom Ultimate 2'.

Smartphone flagship tersebut rencananya dipamerkan pada pameran teknologi IFA Berlin, September mendatang. Seperti namanya, Tecno Phantom Ultimate 2 adalah penerus Tecno Phantom Ultimate generasi pertama.

Sebagai informasi, Xiaomi dan Samsung terdeteksi sedang mengembangkan HP lipat tiga. Konsel HP lipat tiga Samsung bahkan sudah terdaftar di USPTO.

Leaker mengungkap bahwa smartphone lipat futuristik Xiaomi mungkin meluncur dengan merek MIX dengan HyperOS 2.0. Selain Xiaomi dan Samsung, Huawei juga bersiap merilis HP lipat tiga. Prototipe perangkat bahkan sudah dipakai oleh CEO-nya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Menggungkap Sisi Gelap Perusahaan Teknologi AI Nvidia, Borgol Emas dan Budaya Kerja yang Brutal

Tecno selangkah lebih depan mengingat mereka sudah memamerkan HP lipat tiga, meski belum meluncur secara komersial. Perusahaan mengklaim, Phantom Ultimate 2 adalah ponsel lipat pertama di dunia yang memiliki satu chip dengan sensor sentuh dan driver layar, memanfaatkan teknologi TDDI.

HP Lipat Tiga Tecno Phantom Ultimate 2. (Tecno)
HP Lipat Tiga Tecno Phantom Ultimate 2. (Tecno)

Dikutip dari NDTV, HP lipat tiga mereka mengusung layar bagian dalam LTPO OLED 10 inci beresolusi 1.620 x 2.880 piksel dengan rasio aspek 4:3.

Perusahaan juga menyematkan layar cover berukuran 6,48 inci. Ini diklaim merupakan perangkat lipat pertama teknologi Touch and Display Driver Integration (TDDI).

Teknologi mampu menghasilkan chip yang menampung baik driver layar maupun sensor sentuh. Dari segi ergonomi, perangkat ini memiliki ketebalan 11 mm, bersaing dengan Google Pixel 9 Pro Fold (10,5 mm).

Ini cukup 'tipis' mengingat perangkat mempunyai layar lipat tambahan. Cukup menarik, bodi ramping Tecno Phantom Ultimate 2 mengalahkan Samsung Galaxy Z Fold6 dengan ketebalan 12,1 mm saat dilipat.

Baca Juga: Mirip Xiaomi 14 Series, Begini Tampilan Realme GT7 Pro

Tecno Phantom Ultimate 2 juga memiliki mekanisme engsel ganda yang diklaim telah menjalani pengujian yang melibatkan 300.000 lipatan dan bukaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI