Seri Vivo V40 Dilengkapi ZEISS, Apa Itu?

Selasa, 27 Agustus 2024 | 13:06 WIB
Seri Vivo V40 Dilengkapi ZEISS, Apa Itu?
Seri Vivo V40. [vivo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vivo memperkenalkan seri Vivo V40 baru. HP ini dilengkapi sistem potret kelas profesional yang dirancang bersama ZEISS.

Seri V40 dibuat dengan presisi untuk fotografi potret tingkat profesional. Baik V40 maupun V40 Pro memenuhi standar tinggi kinerja pencitraan yang ditetapkan oleh Vivo dan ZEISS, menghasilkan kualitas gambar yang luar biasa dan kontrol kreatif ZEISS Optics yang terkenal.

Dilansir dari Gizchina pada Selasa (27/8/2024), pengguna dapat menangkap detail yang menakjubkan dengan kamera utama ZEISS OIS 50 MP pada kedua model.

Kamera V40 Pro dilengkapi sensor Sony IMX921 1/1,56 inci yang baru, sedangkan V40 dilengkapi dengan sensor Samsung ISOCELL GNJ 1/1,56 inci. Kedua kamera memiliki bukaan f/1,88, yang meningkatkan penyerapan cahaya untuk potret dan lanskap yang jernih dan cemerlang.

Baca Juga: 7 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Terbaik Agustus 2024, RAM Besar Spek Dewa

Kamera di seri Vivo V40. [vivo]
Kamera di seri Vivo V40. [vivo]

Dengan Optical Image Stabilization (OIS) yang canggih, kamera ini mengurangi keburaman dan meningkatkan penyerapan cahaya hingga 2,8 kali, memastikan foto yang tajam dan cerah setiap saat.

Vivo V40 Pro juga dilengkapi dengan kamera potret telefoto ZEISS 50 MP khusus dengan sensor Sony IMX816. Kamera ini menawarkan zoom optik 2x dan Zoom Ultra HD ZEISS hingga 50x.

Kedua model ponsel pun memiliki kamera ultrawide angle ZEISS 50 MP dengan aperture f/2.0 dan fokus otomatis. Lensa sudut lebar 119° sangat cocok untuk mengambil foto lanskap dan foto grup.

Di bagian depan, terdapat kamera selfie ZEISS 50 MP dengan fokus otomatis. Seri V40 juga menyertakan fitur inovatif seperti Multifocal Portrait ZEISS yang memungkinkan pengguna untuk menggunakan panjang fokus potret profesional.

Dengan kerja sama Vivo dan ZEISS, seri Vivo V40 benar-benar menawarkan pengalaman mengambil foto tingkat lanjut di ponsel.

Baca Juga: 4 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan RAM 12 GB dan 5G, Terbaik Agustus 2024

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI