Suara.com - Tecno Mobile kian berkembang dengan merilis berbagai perangkat ciamik di kelasnya. Terbaru, vendor HP ini dipercaya akan segera memperkenalkan TECNO Pad untuk mengisi pasar tablet murah nantinya.
Kehadiran TECNO Pad ini menjadi jalan Tecno Mobile guna memperluas portofolio di luar pasar HP dengan merilis tablet murah ini.
Jelang kedatangannya, gambar dan spesifikasi perangkat tersebut beredar usai muncul di laman Naija Android Arena.
Dilansir dari GSM Arena, TECNO Pad dipercaya membawa layar LCD berukuran 10,1 inci dengan resolusi HD Plus 800 x 1280 piksel.
Baca Juga: Bocoran Android 15: Google Berikan Fitur Tablet ke Smartphone
Tablet ini menggunakan sensor kamera 5 MP di bagian depan. Tidak hanya itu, TECNO Pad juga membawa speaker ganda serta dukungan Wi-Fi dan LTE.
Secara jeroan, TECNO Pad membawa jeroan Helio G80 dari MediaTek yang dipadukan dengan RAM 4 GB serta dua varian memori internal yaitu 128 GB dan 256 GB.
Di bagian belakang, terlihat kamera TECNO Pad membawa sensor 13 MP yang ditemani LED flash. Perangkat ini juga disempurnakan dengan baterai 7.000 mAh serta pengisian kabel 18W.
Bocoran lain mengenai TECNO Pad adalah menggunakan Android 14 serta sistem konektivitas Bluetooth 5.1, port USB-C serta jack headphone.
Dimensi TECNO Pad cukup lega yaitu 240,7 x 159,5 x 7,35 mm. Tampilan perangkat ini hadir dengan dua varian warna yaitu abu-abu dan emas. Secara tampilan, TECNO Pad nampak sama seperti seri tablet murah lainnya.
Baca Juga: Infinix XPAD Siap Masuk ke Indonesia, Lengkap dengan Keyboard
Meskipun sudah banyak bocoran yang beredar, belum diketahui kapan Tecno Mobile resmi memperkenalkan TECNO Pad.
Perlu menanti hingga ada konfirmasi resmi nantinya terkait perilisan perangkat tersebut.