Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Redmi Note 13 5G, Duel HP Rp 3 Jutaan

Agung Pratnyawan Suara.Com
Jum'at, 02 Agustus 2024 | 13:11 WIB
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Redmi Note 13 5G, Duel HP Rp 3 Jutaan
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Redmi Note 13 5G. [Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Redmi Note 13 5G dan Samsung Galaxy A15 5G bersaing di kelas Rp 2 jutaan. Di antara kedua HP murah ini, mana yang lebih layak dibeli? Simak dalam perbandingan spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Redmi Note 13 5G berikut.

Redmi Note 13 5G membalas dengan kualitas layar AMOLED 120 Hz yang lebih baik dan fitur tambahan seperti IR Blaster. Jika kamu menginginkan layar yang lebih tajam dan ingin mengontrol perangkat elektronik lain dengan ponsel Anda, Redmi Note 13 5G adalah pilihan yang menarik.

Sedangkan Samsung Galaxy A15 5G memakai layar AMOLED 90 Hz. Meski kalah di refresh rate, layar ini punya kualitas panel yang tidak bisa dianggap remeh.

HP murah dari Samsung ini juga dibekali baterai 5.000 mAh sama seperti Redmi Note 13 5G. Bedanya ada pada sisi charger, Samsung Galaxy A15 5G hanya mendukung sampai 25 watt saja. Sedangkan Redmi Note 13 5G memiliki charger bawaan sampai 67 watt.

Soal performa, jelas Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2 pada Redmi Note 13 5G beda kelas dengan MediaTek Dimensity 6100+ pada Samsung Galaxy A15 5G. Snapdragon 7s Gen 2 menghasilkan 598.370 skor AnTuTu Benchmark, lebih tinggi dari Dimensity 6100+ yang menghasilkan 393.210. 

Dalam sisi kamera, Redmi Note 13 5G memang punya sensor dengan resolusi tinggi. Yakni kamera 200 MP yang dipadukan dengan kamera ultrawide 8 MP dan makro 2 MP. Sedangkan HP murah Samsung menawarkan kamera 50 MP dengan 5 MP ultrawide dan makro 2 MP.

Kamera selfie Samsung Galaxy A15 5G mengandalkan sensor 13 MP, sedangkan Redmi Note 13 5G memakai sensor kamera 16 MP.

Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Redmi Note 13 5G

Berikut detail spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Redmi Note 13 5G yang tim Suara.com rangkum untuk kamu.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Oppo Reno12 Pro 5G vs Oppo Reno12 5G, Beda Tipis-Tipis

Samsung Galaxy A15 5G

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI