Bocoran Desain Vivo X200 Pro yang Mirip Xiaomi 14 Ultra, Layar Mikro Quad yang Unik

Kamis, 01 Agustus 2024 | 16:45 WIB
Bocoran Desain Vivo X200 Pro yang Mirip Xiaomi 14 Ultra, Layar Mikro Quad yang Unik
Vivo X100, pendahulu Vivo X200. [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vivo dilaporkan tengah mempersiapkan salah satu seri ponsel andalannya, Vivo X200. Dalam beberapa hari terakhir, banyak bocoran terkait Vivo X200 yang beredar di dunia maya.

Namun baru-baru ini, beredar bocoran desain prototipe dari Vivo X200 Pro. Menurut GSM China pada Kamis (1/8/2024), HP ini akan dirilis pada November mendatang di China.

Vivo sebelumnya menuai banyak kritik karena tidak mengubah desain depan ponsel flagship buatannya. Kali ini, Vivo tampaknya mendengar keluhan tersebut karena terbukti desain depan seri Vivo X200 kan mengalami perubahan besar.

Prototipe Vivo X200 Pro bocor di situs jejaring sosial China, Weibo, mengungkapkan bahwa perangkat tersebut akan menampilkan layar mikro quad yang melengkung di bagian depan. Ini akan menjadi pertama kalinya Vivo mengadopsi desain seperti itu.

Baca Juga: Desain Pengaturan Xiaomi HyperOS 2.0 Bocor, Apa yang Berbeda?

Keuntungan memiliki layar mikro quad yang melengkung adalah dapat memberikan pengguna nuansa ponsel layar datar dan sekaligus layar melengkung.

Penampakan Vivo X200. [Weibo via GSM China]
Penampakan Vivo X200. [Weibo via GSM China]

Alasannya, karena lekukannya sangat minim, tidak akan ada sentuhan yang tidak disengaja seperti yang dikeluhkan semua pengguna dengan layar melengkung.

Secara keseluruhan, desain depan Vivo X200 Pro akan sangat mirip dengan Xiaomi 14 Ultra dan bahkan jauh lebih baik dibandingkan X100 Pro saat ini.

Sementara itu untuk bagian belakangnya, perangkat ini masih memiliki tonjolan kamera melingkar besar di tengah dengan lampu kilat LED di luarnya. Bingkainya sendiri telah diubah menjadi bingkai datar sudut kanan.

Sedangkan untuk Vivo X200 standar akan memiliki desain belakang yang mirip dengan Vivo X200 Pro, namun desain depannya akan sangat berbeda. Ini akan menampilkan desain layar datar 6,4 inci.

Baca Juga: HP Murah Vivo Y18i Bawa Visual Ciamik, Harga Murah Cuma Rp 1 Jutaan!

Seri Vivo X200 diprediksi akan meluncur secara global pada awal Januari 2025.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI