Suara.com - Indah G kembali menjadi sorotan publik usai menertawakan aksi boikot Starbucks. Aksinya bersama Coki Pardede menuai kritik pedas dari netizen usai diunggah ke X. Melakukan banyak aksi kontroversi, siapa Indah G?
Ini bukan kali pertama Indah G mendapat kritik pedas. Sebelumnya, pernyataan-pernyataan gadis ini cukup viral hingga membuat namanya ramai diperbincangkan di media sosial.
Dalam penggalan video bincang-bincang antara dirinya dan Coki Pardede belum lama ini, Indah G berbicara mengenai aksi boikot Starbucks usai mengirimkan bantuan untuk Israel yang menjadi pelaku konflik dengan Palestina.
Di video tersebut, Indah G bertanya kepada Coki Pardede terkait apakah dirinya masih meminum kopi Starbucks. Stand up comedian ini lalu menyebut jika dirinya meminum kopi tersebut setiap hari.
Baca Juga: Review Tumbler Starbucks: Kualitasnya Tidak Sebanding Harga, Worth to Buy?
Tidak hanya itu, Indah G dan Coki Pardede juga menertawakan lagu-lagu tentang perdamaian di dunia yang dinilai tidak sejalan dengan keadaan dunia saat ini. Perbincangan ini kemudian disambut tawa kencang Indah G.
Namanya menjadi viral di X hingga menuai kritik pedas dari netizen yang kesal karenanya, berikut ulasan lengkap mengenai Indah G atau Indah Gunawan.
Profil Indah G
Nama Lengkap: Indah Gunawan
Nama Panggung: Indah G
Profesi: Content Creator, YouTuber, Podcaster
Pendidikan: Marymount University, Amerika Serikat
Instagram: @itsindahg
TikTok: @itsindahg
YouTube: Indah G Show
Viral di X, itu tadi profil Indah G. Namanya kini menjadi perbincangan dan menuai kritik pedas dari netizen yang geram dan kesal karena aksinya dan Coki Pardede di salah satu video YouTube.
Baca Juga: Umumkan Kolaborasi dengan Burger King, Park Sung Hoon Banjir Kritikan
"Ini orang jangan ditonton" balas netizen.
"Problematik amat mbak" komentar akun lainnya.
"Inilah pentingnya jadi baik mulai dari diri sendiri dulu, bayangin kalau Indah G Coki ini makin banyak di dunia, jadi sekejam apa dunia?" ungkap netizen.