Suara.com - Dalam gelaran MWC 2024 lalu, Tecno Mobile memperkenalkan 4 perangkat baru yang mengisi Tecno Camon 30 Series. Menyusul seri lainnya, vendor HP ini dipercaya segera memperkenalkan Tecno Camon 30S Pro dengan jaringan 4G.
Tecno Mobile menyebut bahwa Tecno Camon 30S Pro adalah varian lainnya dari keluarga perangkat tersebut yang nantinya akan meluncur dengan menggunakan jaringan 4G yang berbeda dari lainnya.
Dilansir dari GSM Arena, perangkat ini muncul di laman Google Play Console sebelum perilisan resminya beberapa waktu mendatang. Laman ini lalu mengungkap detail spesifikasi perangkat tersebut.
Tecno Camon 30S Pro dipercaya membawa chipset MediaTEk MT6789 SoC yang adalah Helio G99 Ultimate. Perangkat ini nantinya akan memadukan RAM 12 GB serta sistem operasi Android 14.
Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Xiaomi 15 Pro: Baterai Jumbo dan Kamera 50MP
Perangkat baru Tecno Mobile ini hadir dengan layar beresolusi 1080p dan 480dpi. Daftar laman Google Play Console ini tidak memberi banyak informasi mengenai layar yang digunakan oleh Tecno Camon 30S Pro.
Dalam laman sertifikasi CLA6, Tecno Camon 30S Pro terdaftar dengan nama yang sama. Laman tersebut menyebut bahwa perangkat ini hadir dengan baterai 5.000 mAh.
Jika berkaca dari 4 perangkat Tecno Camon 30 Series lainnya, Tecno Camon 30S Pro kemungkinan akan menggunakan teknologi pengisian daya 70W.
Sudah mulai melewati banyak pengujian dan lembar sertifikasi, belum diungkap dengan pasti mengenai kapan Tecno Camon 30S Pro akan dirilis secara resmi nantinya.