Rahasia Suara Jernih! Aktifkan Fitur Tersembunyi di HP Xiaomi Ini

Rabu, 24 Juli 2024 | 10:25 WIB
Rahasia Suara Jernih! Aktifkan Fitur Tersembunyi di HP Xiaomi Ini
Ilustrasi HP Xiaomi. [Amarnath Radhakrishnan/Pixabay]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengguna HP Xiaomi yang gemar menonton video ataupun mendengarkan musik bisa meningkatkan kualitas suara terbaik.

Ponsel dengan kualitas suara yang bagus memang penting, namun pengguna juga dapat mengkonfigurasi beberapa pengaturan langsung di HP Xiaomi.

Perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco yang berjalan pada sistem operasi HyperOS dapat menggunakan equalizer yang dapat disesuaikan untuk mendapatkan suara pilihan saat mendengarkan musik atau menonton konten multimedia.

Hal terbaiknya adalah tidak ada yang perlu diinstal, karena equalizer ini tersedia secara default di HP Xiaomi, meskipun tersembunyi dan membuat tidak semua pengguna mengetahuinya.

Baca Juga: Futuristik, Samsung Siapkan HP Layar Lipat yang Bisa Berputar 180 Derajat

Ilustrasi HP Xiaomi. [Unsplash/Amanz]
Ilustrasi HP Xiaomi. [Unsplash/Amanz]

Untuk mengakses equalizer, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka menu Settings.
  • Akses bagian Sound and vibration.
  • Gulir ke bawah dan klik Sound effects.
  • Selanjutnya, tekan Graphic equalizer.

Ini akan memberi pengguna akses ke alat yang ampuh untuk mengonfigurasi tanda suara default ponsel. Saat mengkonfigurasi equalizer, pengguna disarankan menggunakan headphone.

Equalizer Xiaomi memiliki delapan profil preset termasuk Rock, Jazz, Pop, Klasik, Hip Hop, Blues, Electronic, dan Metal. Namun, alat ini juga menyertakan opsi untuk menyesuaikan equalizer sesuai keinginan pengguna.

Jika pengguna belum pernah menggunakan equalizer, ini tidak sulit. Pengguna cukup mengatur dan mencobanya hingga menemukan pengaturan kualitas suara yang cocok di HP Xiaomi.

Baca Juga: Redmi Pad Pro Resmi ke Indonesia, Tablet Baru Xiaomi Harga Rp 4 Jutaan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI